PERTUMBUHAN FISIK DAN PERKEMBANGAN MOTORIK SISWA SD NEGERI KELAS V SE-KECAMATAN PITURUH KABUPATEN PURWOREJO


Fera Andriyani, 6102416021 (2020) PERTUMBUHAN FISIK DAN PERKEMBANGAN MOTORIK SISWA SD NEGERI KELAS V SE-KECAMATAN PITURUH KABUPATEN PURWOREJO. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PERTUMBUHAN FISIK DAN PERKEMBANGAN MOTORIK SISWA SD NEGERI KELAS V SE-KECAMATAN PITURUH KABUPATEN PURWOREJO] PDF (PERTUMBUHAN FISIK DAN PERKEMBANGAN MOTORIK SISWA SD NEGERI KELAS V SE-KECAMATAN PITURUH KABUPATEN PURWOREJO) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Pertumbuhan fisik dan perkembangan motorik dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor baik faktor internal maupun faktor eksternal, Pada pertumbuhan fisik terlihat adanya perbedaan dan pada perkembangan motorik antara siswa adanya perbedaan, Hal ini terjadi sesuai dengan kemampuan motorik siswa dan aktivitas fisik yang dilakukan. Permasalahan penelitian ini yaitu: “Seberapa besar tingkat pertumbuhan fisik dan perkembangan motorik siswa kelas V SD Negeri Se-Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo”? Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui seberapa besar tingkat pertumbuhan fisik dan perkembangan motorik siswa kelas V SD Negeri Se-Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo. Desain penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survey tes dan pengukuran. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri Se-Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo sebanyak 663 siswa yang terdiri dari 40 sekolah dan sampel penelitian ini terdiri dari 142 siswa dari 10 sekolah. Teknik penarikan sampel menggunakan Simple Random Sampling dengan cara undian untuk menentukan banyaknya sekolah. Untuk menganalisis data digunakan statistik deskriptif kuantitatif dengan persentase. Berdasarkan Hasil penelitian menunjukan bahwa pertumbuhan fisik dan perkembangan motorik Dari jumlah 142 siswa terdiri dari 3 siswa (2%) masuk dalam kategori sangat kurus, Kategori kurus sebanyak 26 siswa (18%), Kategori normal sebanyak 98 siswa (69%), Pada kategori gemuk sebanyak 13 siswa (10%), dan dalam kategori obesitas sebanyak 2 siswa (1%). Dan hasil dari perkembangan motorik siswa dari jumlah 142 siswa dalam perkembangan motorik siswa terdiri dari 7 siswa (5%) memiliki perkembangan motorik dalam kategori baik sekali, Kategori baik sebanyak 32 siswa (23%), Kategori sedang sebanyak 64 siswa (46%), Pada kategori kurang sebanyak 37 siswa (26%), dan dalam kategori kurang sekali sebanyak 2 siswa (1%). Kesimpulan penelitian yang diperoleh bahwa pertumbuhan fisik di SD Negeri kelas V Se-Kecamatan Pituruh masuk dalam kategori normal dan untuk tingkat perkembangan motorik masuk dalam kategori sedang. Saran untuk guru dan siswa untuk tetap menjaga kondisi fisik dan lebih meningkatkan aktivitas fisik untuk meningkatkan perkembangan motorik melalui pembelajaran penjas atau melakukan aktivitas diluar jam sekolah

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pertumbuhan Fisik, Perkembangan Motorik dan Siswa
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Danang Prasetya perpustakaan
Date Deposited: 10 Sep 2021 01:40
Last Modified: 10 Sep 2021 01:40
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/45888

Actions (login required)

View Item View Item