PENGARUH KOMPETENSI PEGAWAI, TEKNOLOGI INFORMASI, DAN PENATAAN RUANG PERPUSTAKAAN TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG


Dina Rizkia Dewi, 7101416291 (2020) PENGARUH KOMPETENSI PEGAWAI, TEKNOLOGI INFORMASI, DAN PENATAAN RUANG PERPUSTAKAAN TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH KOMPETENSI PEGAWAI, TEKNOLOGI INFORMASI, DAN PENATAAN RUANG PERPUSTAKAAN TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG] PDF (PENGARUH KOMPETENSI PEGAWAI, TEKNOLOGI INFORMASI, DAN PENATAAN RUANG PERPUSTAKAAN TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Kata Kunci : Kompetensi Pegawai, Teknologi Informasi, Penataan Ruang Perpustakaan, Kualitas Pelayanan Keberhasilan perpustakaan sebagai penyedia layanan yang bersifat nonprofit dapat dilihat dari kualitas pelayanannya. Kualitas pelayanan adalah totalitas tingkat mutu dari aktifitas organisasi pemberi pelayanan untuk memberi kemudahan dalam memenuhi kebutuhan pelanggan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh kompetensi pegawai, teknologi informasi, dan penataan ruang perpustakaan terhadap kualitas pelayanan di UPT Perpustakaan Universitas Negeri Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh pemustaka di UPT Perpustakaan Universitas Negeri Semarang dengan sampel sebanyak 116 responden. Metode pengambilan data yang digunakan yakni angket, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis regresi berganda melalui program SPSS versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi pegawai, teknologi informasi, dan penataan ruang perpustakaan secara simultan berpengaruh terhadap kualitas pelayanan sebesar 54,8%. Sedangkan kompetensi pegawai secara parsial berpengaruh paling besar terhadap kualitas pelayanan yakni sebesar 17,56%, teknologi informasi berpengaruh terhadap kualitas pelayanan sebesar 3,76%, dan penataan ruang perpustakaan berpengaruh terhadap kualitas pelayanan sebesar 15,29%. Persamaan regresi linear berganda yang diperoleh dari penelitian ini yaitu Y = 5,292 + 0,355 X1 + 0,189 X2 + 0,394 X3. Berdasarkan hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa kompetensi pegawai, teknologi informasi, dan penataan ruang perpustakaan memiliki pengaruh baik secara simultan maupun secara parsial terhadap kualitas pelayanan. Saran dari penelitian ini yaitu pegawai harus meningkatkan sikap ramah dan merespon keluhan dengan cepat tanggap. Selain itu, perpustakaan perlu menyediakan koleksi buku yang lebih up to date dan memberi informasi tentang teknologi informasi yang digunakan dan cara penggunaannya dalam pelayanan. Serta menyediakan tempat meletakkan buku setelah selesai dibaca bagi pengguna.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Kompetensi Pegawai, Teknologi Informasi, Penataan Ruang Perpustakaan, Kualitas Pelayanan
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 09 Sep 2021 04:59
Last Modified: 09 Sep 2021 04:59
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/45855

Actions (login required)

View Item View Item