Pengembangan Perangkat Pembelajaran Model Discovery Learning Berbantuan Edmodo Materi Tata Surya untuk Melatih Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik


Kiki Indriani, 4001416035 (2021) Pengembangan Perangkat Pembelajaran Model Discovery Learning Berbantuan Edmodo Materi Tata Surya untuk Melatih Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengembangan Perangkat Pembelajaran Model Discovery Learning Berbantuan Edmodo Materi Tata Surya untuk Melatih Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik] PDF (Pengembangan Perangkat Pembelajaran Model Discovery Learning Berbantuan Edmodo Materi Tata Surya untuk Melatih Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kurangnya variasi model pembelajaran yang dilakukan ketika proses kegiatan belajar mengajar di sekolah mengakibatkan pembelajaran yang monoton serta berjalan satu arah sehingga keterampilan berpikir kritis peserta didik kurang berkembang. Pengembangan perangkat pembelajaran dengan model discovery learning berbantuan edmodo untuk melatih keterampilan berpikir kritis peserta didik adalah salah satu cara untuk mengatasi permasalahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik perangkat pembelajaran model discovery learning berbantuan edmodo untuk melatih Keterampilan berpikir kritis peserta didik serta menganalisis kelayakan perangkat yang dikembangkan. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan menggunakan model pengembangan Sugiono yang telah didibatasi menjadi lima tahap, yaitu: (1) potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) desain produk, (4) validasi produk, (5) revisi produk. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif. Data penelitian diperoleh dari lembar validasi yang dinilai oleh lima validator. Karakteristik perangkat pembelajaran yang dikembangkan yaitu perangkat menggunakan model pembelajaran discovery learning yang memuat indikator keterampilan berpikir kritis serta berbantuan edmodo untuk beberapa tehapan kegiatan pembelajaran. Hasil uji yang diperoleh adalah: persentase kelayakan silabus sebesar 96,15%; persentase Rencana Pelaksanaan Pembelajaran sebesar 94,64%; persentase soal sebesar 94,17%; persentase Lembar Kegiatan Peserta Didik sebesar 88,10%, dan persentase platform edmodo sebesar 90%. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa produk perangkat pembelajaran model discovery learning berbantuan edmodo sangat layak digunakan dalam proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan Perangkat Pembelajaran, Discovery Learning, Edmodo, Keterampilan berpikir kritis.
Subjects: L Education > Special Education > Education of Natural Science
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 31 Aug 2021 07:22
Last Modified: 31 Aug 2021 07:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/45209

Actions (login required)

View Item View Item