“Efektivitas Metode Mind Mapping untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara dan Keterampilan Menulis Bahasa Arab Kelas XI SMAN 1 Mejobo Kudus”


Rohmatul Qodlriyah, 2303415030 (2020) “Efektivitas Metode Mind Mapping untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara dan Keterampilan Menulis Bahasa Arab Kelas XI SMAN 1 Mejobo Kudus”. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of “Efektivitas Metode Mind Mapping untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara dan Keterampilan Menulis Bahasa Arab Kelas XI SMAN 1 Mejobo Kudus”] PDF (“Efektivitas Metode Mind Mapping untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara dan Keterampilan Menulis Bahasa Arab Kelas XI SMAN 1 Mejobo Kudus”) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Keterampilan berbicara dan menulis merupakan keterampilan berbahasa yang harus dicapai siswa dalam pembelajaran bahasa Arab. Kemampuan berbicara dan menulis siswa kelas XI SMAN 1 Mejobo, Kudus masih rendah. Minat belajar dan keefektifan belajar siswa masih kurang disebabkan oleh beberapa faktor yang salah satunya adalah kurangnya variasi metode pembelajaran yang diterapkan oleh guru. Oleh karena itu, perlu adanya inovasi terhadap penerapan metode dalam pembelajaran sehingga siswa aktif, imajinatif, dan termotivasi dalam belajar yaitu dengan menerapkan metode Mind Mapping dalam proses belajar mengajar dikelas. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksperimen dengan perlakuan pengajaran bahasa Arab menggunakan metode Mind Mapping. Subyek penelitian terdiri dari siswa kelas XI di SMAN 01 Mejobo Kudus, yang kemudian dibagi menjadi kelompok kelas kontrol dan kelas eksperimen. Tahapan uji meliputi pre-test dan post test. Hasil uji dianalisa dengan tes statistic t-test. Peningkatan hasil uji pre-test dan post-test kelas eksperimen keterampilan berbicara sebesar 13,66, dengan nilai rata-rata uji pre-test adalah 59,17, dan nilai rata-rata uji post-test adalah 72,83. Sedangkan besar peningkatan hasil uji pre-test dan post-test kelas kontrol keterampilan berbicara sebesar 1,83, dengan nilai ratarata uji pre-test adalah 65,67 dan nilai rata-rata uji post-test adalah 67,50. Peningkatan hasil uji pre-test dan post-test kelas eksperimen keterampilan menulis sebesar 11,60, dengan nilai rata-rata uji pre-test yaitu 68,17, dan nilai rata-rata uji post-test yaitu 79,77. Sedangkan besar peningkatan hasil uji pre-test dan post-test kelas kontrol keterampilan menulis sebesar 6,17, dengan nilai rata-rata uji pre-test yaitu 69,10, dan nilai rata-rata uji post-test yaitu 75,27. Pemaparan hasil dari perhitungan maupun pendataan keefektivas metode Mind Mapping untuk meningkatkan keterampilan berbicara dan menulis kelas XI SMAN 1 Mejobo dinyatakan bahwa metode Mind Mapping efektif untuk keterampilan berbicara maupun keterampilan menulis, dengan pemerolehan nilai hitung pada keterampilan berbicara thitung = 2,21, n= 30 dan dk= 30-1=29 adalah 1,90 dengan taraf signifikasi 5% selanjutnya dinyatakan bahwa thitung berada pada penolakan H0 maka Ha diterima. Sedangkan perhitungan untuk keterampilan menulis yaitu thitung = 4,98, n=30 dan dk= 30-1=29 adalah 1,90 dengan taraf signifikasi 5% dinyatakan bahwa thitung berada pada penolakan H0 dan Ha diterima.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Keefektifan Metode Mind Mapping, Keterampilan Berbicara, Keterampilan Menulis.
Subjects: L Education > L Education (General) > Learning Model
L Education > L Education (General) > learning style
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Depositing User: annisa dwi cahyaningtyas
Date Deposited: 28 Aug 2021 03:04
Last Modified: 28 Aug 2021 03:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/44900

Actions (login required)

View Item View Item