PEMBELAJARAN FISIKA BERBANTUAN APLIKASI INSTAGRAM UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA


Ali Muhammad Rohim, 4201414021 (2020) PEMBELAJARAN FISIKA BERBANTUAN APLIKASI INSTAGRAM UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PEMBELAJARAN FISIKA BERBANTUAN APLIKASI INSTAGRAM UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA] PDF (PEMBELAJARAN FISIKA BERBANTUAN APLIKASI INSTAGRAM UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan penelitian pendahuluan terhadap siswa kelas XI MIPA SMA Mardisiswa Semarang ditemukan permasalahan motivasi dan hasil belajar masih rendah. Diperlukan solusi untuk menyelesaikan masalah tersebut. Salah satu caranya yaitu dengan menggunakan media pembelajaran audio visual. Minat siswa tersebut terhadap Instagram sangat tinggi. Hal ini dapat digunakan sebagai inovasi pembelajaran. Dalam Instagram, siswa mendapatkan gambar, video, dan animasi sehingga belajar dapat lebih menyenangkan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui peningkatan motivasi, hasil belajar dan respon siswa setelah dilakukan pembelajaran berbantuan Instagram. Jenis penelitian yang digunakan adalah Quasy Experimental dengan Nonequivalent Control Group Desain. Penelitian ini dilakukan di SMA Mardisiswa Semarang pada XI MIPA 1 sebagai kelas ekseperimen dan XI MIPA 2 sebagai kelas kontrol tahun ajaran 2019/2020 semester genap. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan berbagai cara yaitu tes dan angket. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan motivasi setelah diimplementasikan pembelajaran fisika berbantuan Instagram @kelas_fisika sebesar 0,55 atau dalam kriteria sedang. Sedangkan peningkatkan hasil belajar sebesar 0,73 atau kriteria tinggi. Uji respon siswa setelah diterapkan pembelajaran berbantuan Instagram diperoleh presentase 82,87 % dengan kriteria “Sangat Baik”. Berdasar hasil penelitian bahwa penerapan pembelajaran berbantuan Instagram dapat digunakan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Instagram, Hasil Belajar, Motivasi
Subjects: L Education > Special Education > Physical Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 27 Aug 2021 03:50
Last Modified: 27 Aug 2021 03:50
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/44855

Actions (login required)

View Item View Item