ANALISIS POTENSI OBYEK WISATA DOESOEN KOPI SIRAP SEBAGAI WISATA EDUKASI DI KECAMATAN JAMBU KABUPATEN SEMARANG


Nabila Hanun Azizah, 3201415068 (2020) ANALISIS POTENSI OBYEK WISATA DOESOEN KOPI SIRAP SEBAGAI WISATA EDUKASI DI KECAMATAN JAMBU KABUPATEN SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of ANALISIS POTENSI OBYEK WISATA DOESOEN KOPI  SIRAP SEBAGAI WISATA EDUKASI DI KECAMATAN  JAMBU KABUPATEN SEMARANG] PDF (ANALISIS POTENSI OBYEK WISATA DOESOEN KOPI SIRAP SEBAGAI WISATA EDUKASI DI KECAMATAN JAMBU KABUPATEN SEMARANG) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Doesoen Kopi Sirap merupakan obyek wisata alam di Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang dengan jumlah kunjungan wisatawan sangat rendah. Hal ini disebabkan oleh ketidaktahuan wisatawan akan adanya obyek wisata Doesoen Kopi Sirap dan kurangnya promosi wisata. Doesoen Kopi Sirap adalah obyek wisata yang berpotens menjadi obyek wisata edukasi sehingga diperlukan adanya analisis potensi wisata edukasi dengan harapan bahwa potensi dapat dikembankan dan meningkatkan jumlah pengunjung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Jenis penelitian ini merupakan analisis ADO-ODTWA dan analisis SWOT dengan pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling dan Insidental Sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan cara observasi, angket, dokumentasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Obyek Wisata Doesoen Kopi Sirap berada pada kuadran 1 berarti berada pada situasi mengunungkan dimana obyek wisata memiliki kekuatan dari segi internalnya dan peluang dari segi eksternalnya. Pada kuadran 1 strategi yang dapat dilakukan adalah memanfaatkan peluang dan kekuatan yang ada untuk pengembangannya dengan mendukung kebijakan pertumbuhan yang agresif (Growth oriented strategy) Doesoen Kopi Sirap sangat berpotensi untuk dikembangkan menjadi obyek wisata edukasi. Namun dalam pelaksanaannya ditemukan beberapa kelemahan dari faktor internal dan ancaman dari faktor eksternal.Saran yang bisa diberikan untuk pengelola wisata perlu meningkatkan kerjasama dengan berbagai stakeholders

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Analisis Potensi, Wisata Edukasi.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
L Education > L Education (General)
L Education > Educational Institutions
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 27 Aug 2021 01:18
Last Modified: 27 Aug 2021 01:18
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/44748

Actions (login required)

View Item View Item