PEMBELAJARAN DARING MATA PELAJARAN SOSIOLOGI PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KOTA SEMARANG
Ambar Fitriyani, 3401416070 (2020) PEMBELAJARAN DARING MATA PELAJARAN SOSIOLOGI PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (PEMBELAJARAN DARING MATA PELAJARAN SOSIOLOGI PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KOTA SEMARANG)
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Pembelajaran daring dilakukan karena proses pembelajaran dalam pendidikan selama ini terbiasa dengan pembelajaran tatap muka secara langsung di kelas, padahal perkembangan teknologi semakin canggih serta terjadi peristiwa pandemi Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui pelaksanaan pembelajaran daring, 2) mengetahui apa saja kendala yang dihadapi 3) mengetahui cara mengatasi kendala pembelajaran daring mata pelajaran Sosiologi pada masa pandemi Covid-19 di Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah guru Sosiologi dan siswa SMA di Kota Semarang dengan jumlah 21 informan. Uji validitas data dilakukan dengan cara triangulasi sumber. Teknik analisis data menggunakan tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian didapatkan 1) Pelaksanaan pembelajaran daring mata pelajaran Sosiologi pada masa pandemi Covid-19 menggunakan aplikasi yaitu Kurikulumsmansa.com, Microsoft Teams, Elearning.sma5semarang.sch.id, Google Classroom, Blog : gurukiller.blogspot.com, Simple 12, Quipper, dan Zoom Meeting. Akan tetapi menyesuaikan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang telah dibuat guru, 2) Kendala pembelajaran daring adalah aplikasi yang beragam, ketersediaan jaringan, kuota, dan kepemilikan gawai yang tidak semua lapisan memiliki, pengelolaan pembelajaran yang rumit, dan monitoring siswa yang tidak maksimal, 3) Maka perlu adanya strategi adaptasi seperti guru tidak hanya berperilaku sebagai pendidik tetapi juga sebagai teman bagi peserta didiknya, siswa berperilaku sebagai peserta didik dan anak; kemudian siasat guru memberikan motivasi kepada siswanya dan menggunakan media serta metode sekreatif mungkin, siswa melakukan strategi dengan melakukan kegiatan yang disukai agar tidak jenuh dalam pembelajaran daring; dan proses guru menggunakan aplikasi yang mudah digunakan siswanya dan penyampaian materi dibuat semudah mungkin sedangkan siswa mencari cara agar dapat mengikuti pembelajaran dengan belajar dari berbagai sumber. Saran yang dikemukakan yaitu: 1) Bagi Sekolah perlu adanya pembaharuan fitur di aplikasi pembelajaran agar memudahkan guru maupun siswa dalam proses pembelajaran, 2) Bagi Guru Sosiologi dalam pelaksanaan pembelajaran daring perlu adanya strategi yang dilakukan agar siswa tidak merasa bosan dan paham terhadap apa yang dijelaskan sehingga guru harus mampu berpikir kreatif dan inovatif. Selain itu, guru juga harus mampu mengikuti dan menyesuaikan diri terhadap perubahan, 3) Bagi Siswa perlu adanya rasa tanggung jawab pada diri dalam pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Mata Pelajaran Sosiologi, Pandemi Covid-19, Pembelajaran Daring |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology H Social Sciences > HM Sociology |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, S1 |
Depositing User: | dina nurcahyani perpus |
Date Deposited: | 26 Aug 2021 02:11 |
Last Modified: | 26 Aug 2021 02:11 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/44600 |
Actions (login required)
View Item |