EVALUASI PROGRAM “MODEL LOGICAL FRAMEWORK” UNTUK PENGELOLA PUSAT KEGIATAN BELAJAR MASYARAKAT (PKBM)
Imam Shofwan, - (2019) EVALUASI PROGRAM “MODEL LOGICAL FRAMEWORK” UNTUK PENGELOLA PUSAT KEGIATAN BELAJAR MASYARAKAT (PKBM). Jurnal Panjar, 1 (1). pp. 59-64. ISSN 2656-2405
PDF
Download (203kB) |
Abstract
Semakin menurunnya peran pendidikan nonformal terutama Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) sebagai satuan pendidikan nonformal yang ada di setiap kecamatan dalam melayani pendidikan masyarakat yang tujuannya untuk meningkatkan pendidikan dan memajukan perekonomian masyarakat. Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan soft skills kepada ketua pengelola dalam melakukan pengelolaan PKBM menngunakan model logical framework dalam perencanaan dan pelaksanaan serta evaluasi program yang dilakukan. Adapun metode pelaksanaan pengabdian ini dengan melakukan tiga tahapan yaitu tahapan persiapan, tahapan pelaksanaan dan tahapan evaluasi. Berkaitan dengan pelaksanaan dilakukan beberapa tahapan, diantara tahap pertama peserta diberikan soal pretes, tahap kedua peserta diberika materi tentang evaluasi program logical framework, tahap ketiga peserta berlatih melakukan evaluasi menggunakan evaluasi program logical framework, tahapan keempat bimbingan melakukan evaluasi program logical framework, tahap kelima, analisis masing-masing peserta berkaitan dengan pekerjaan melakukan evaluasi program logical framework. Hasil pelaksanaan workshop evaluasi program logical framework ini sangat membantu sekali para pengelola atau ketua PKBM dalam mengatasi permasalahan yang dialaminya selama ini. Selain itu membantu pengelola PKBM dalam merencakan agenda-agenda program kegiatan dapat direncanakan dengan baik sehingga hasilnya dapat lebih maksimal.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | evaluasi program; logical framework; pengelola PKBM. |
Subjects: | L Education > L Education (General) > Learning Model L Education > L Education (General) > Learning Achievement |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1) |
Depositing User: | dina nurcahyani perpus |
Date Deposited: | 24 Aug 2021 07:27 |
Last Modified: | 24 Aug 2021 07:27 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/44497 |
Actions (login required)
View Item |