Analisis Keberterimaan Pengguna Terhadap Penerapan Online Assesment Tool Ditengah Pembatasan Sosial Covid-19 Menggunakan Technology Acceptence Model


Kholiq, Budiman (2020) Analisis Keberterimaan Pengguna Terhadap Penerapan Online Assesment Tool Ditengah Pembatasan Sosial Covid-19 Menggunakan Technology Acceptence Model. Seminar Nasional Ilmu Komputer, 3. ISSN 2614-1205

[thumbnail of SNIK20 - kholiq budiman.pdf]
Preview
PDF
Download (670kB) | Preview

Abstract

Seiring mewabahnya Pandemi COVID-19 di berbagai negara menyebabkan sebagian aktivitas di luar rumah dihentikan, termasuk proses belajar mengajar. Pada masa pandemi ini proses belajar mengajar dilakukan secara Full Daring. Pun begitu pada proses penilaian belajar siswa. Dikarenakan proses belajar mengajar yang dilakukan menerapkan metode pengajaran daring maka dari itu diperlukan proses penilaian yang ekstra lebih keras. Diperlukan kehati-hatian dalam melakukan proses penilaian pada pembelajaran daring ini. Tanpa kehati-hatian maka kesalahan proses penilaian dapat terjadi. Berbagai teknologi dihadirkan dalam mengatasi penilaian yang dilakukan pada pembelajaran daring ini, salah satu penilaian yang dimungkinkan yakni melalui Computer Based Test (CBT). Pemanfaatan CBT ini masih dalam proses pendadaran apakah teknologi ini sudah tepat guna untuk digunakan dalam proses penilaian belajara mengajar di masa pandemi ini. Dalam paper ini akan dibahas tanggapan pengguna terkait penggunaan CBT dalam proses belajar mengajar menggunakan model Technology Acceptence Model. Selanjutnya data dianalisis menerapkan Algoritma PLS untuk mengetahui hubungan antar konstruk atau variabel dalam penerimaan aplikasi computer based test ini. Dari hasil analisis didapat setiap variabel konstruk memiliki indeks keberterimaan di atas 60% dan setiap hipotesis hubungan antar konstruk memiliki nilai positif artinya setiap konstruk yang berhubungan memiliki indeks hubungan yang baik. Hal ini menunjukkan bahwa dari sisi manfaat, online asessment test dapat diterima pengguna dimasa COVID-19.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: TAM, PLS, CBT
Subjects: T Technology > Information and Computer
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Komputer, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 12 Mar 2021 03:53
Last Modified: 12 Mar 2021 03:53
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/43358

Actions (login required)

View Item View Item