KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW BERBANTUAN MEDIA POP-UP BOOK TERHADAP PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SDN GUGUS ABDURRAHMAN SALEH BOJA KABUPATEN KENDAL
Earline Tiana Dewi, 1401416240 (2020) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW BERBANTUAN MEDIA POP-UP BOOK TERHADAP PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SDN GUGUS ABDURRAHMAN SALEH BOJA KABUPATEN KENDAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW BERBANTUAN MEDIA POP-UP BOOK TERHADAP PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SDN GUGUS ABDURRAHMAN SALEH BOJA KABUPATEN KENDAL)
- Submitted Version
Download (630kB) | Preview |
Abstract
Dewi, Earline Tiana. 2020 Keefektifan Model Pembelajaran Jigsaw Berbantuan Media Pop-up Book Terhadap Pembelajaran IPS SDN Gugus Abdurrahman Saleh Boja. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing, Dra. Sri Susilaningsih, M.Pd. 303 halaman. Berdasarkan hasil observasi, wawancara, dan data hasil belajar di kelas V SDN Gugus Abdurrahman Saleh Boja didapat bahwa hasil belajar IPS kurang maksaimal dikarenakan model yang digunakan guru belum optimal, guru cenderung lebih aktif dari pada siswa, serta penguasaan materi masih kurang, sehingga perlu adanya perlakuan yaitu dengan penerapan model jigsaw. Oleh karena itu, rumusan masalah penelitian ini adalah apakah model pembelajaran Jigsaw berbantuan media pop-up book efektif terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SDN di Gugus Abdurrahman Saleh Boja Kabupaten Kendal dibandingkan model kooperatif. Tujuan penelitian ini yaitu menguji keefektifan model pembelajaran jigsaw berbantuan pop-up book terhadap hasil belajar IPS dan mendeskripsikan aktivitas siswa dalam pembelajaran IPS. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen. Desain penelitian yang digunakan adalah Quasi Experimental Design dengan bentuk Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian yaitu seluruh siswa kelas V SDN Gugus Abdurrahman Saleh Boja dan yang menjadi sampel penelitian yaitu kelas V SDN 01 Bebengan sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas V SDN 03 Bebengan sebagai kelas kontrol. Tektik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, dan non tes; wawancara; observasi; dan dokumentasi. Tes hasil belajar yang digunakan berupa pretest dan posttest yang berbentuk pilihan ganda. Analisis data yang digunakan yaitu uji hipotesis, uji gain, dan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa data pretest kelas eksperimen dan kelas kontol berdistribusi normal dan homogen. Rata-rata skor posttest kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol yaitu rata-rata posttest kelas eksperimen 74,89 dan rata-rata pretest kelas kontrol 62,79. Hasil uji-t menunjukkan skor thitung (3,656) > ttabel (1,992) sehingga hasil belajar siswa dengan menggunakan model jigsaw lebih tinggi dibandingkan dengan model kooperatif. Uji n-gain menunjukkan peningkatan kelas eksperimen berada pada kriteria sedang yaitu 0,415, sedangkan kelas kontrol berada pada kriteria rendah yaitu 0,194. Rata-rata aktivitas siswa pada kelas eksperimen lebih tinggi yaitu 79,5% dibandingkan kelas kontrol yaitu 70,5%. Berdasarkan hasil penelitian diperolah simpulan bahwa model pembelajaran jigsaw berbantuan media pop-up book efektif diterapkan pada pembelajaran IPS dan dapat meningkatkan aktivitas siswa. Guru sebaiknya mulai menerapkan model pembelajaran jigsaw berbantuan media pop-up book agar siswa lebih mudah dalam memahami materi, terutama dalam pembelajaran IPS. Kata kunci: jigsaw, keefektifan, IPS, pop-up book
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | jigsaw, keefektifan, IPS, pop-up book |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) L Education > LB Theory and practice of education > Learning Model |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Depositing User: | S.S Eko Handoyo |
Date Deposited: | 08 Jan 2021 00:00 |
Last Modified: | 08 Jan 2021 00:00 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/42731 |
Actions (login required)
View Item |