KEPEDULIAN MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN KAWASAN PANTAI SEBAGAI DESTINASI PARIWISATA DI DESA BONDO KECAMATAN BANGSRI KABUPATEN JEPARA


Faridatul Muatsiroh, 3201416015 (2020) KEPEDULIAN MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN KAWASAN PANTAI SEBAGAI DESTINASI PARIWISATA DI DESA BONDO KECAMATAN BANGSRI KABUPATEN JEPARA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KEPEDULIAN MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN      KAWASAN PANTAI SEBAGAI DESTINASI PARIWISATA                    DI DESA BONDO KECAMATAN BANGSRI KABUPATEN JEPARA]
Preview
PDF (KEPEDULIAN MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN KAWASAN PANTAI SEBAGAI DESTINASI PARIWISATA DI DESA BONDO KECAMATAN BANGSRI KABUPATEN JEPARA) - Submitted Version
Download (620kB) | Preview
Official URL: http://lib.unnes.ac.id/

Abstract

Muatsiroh, Faridatul. 2020. Kepedulian Masyarakat Dalam Pengelolaan Kawasan Pantai Sebagai Destinasi Pariwisata Di Desa Bondo Kecamatan Bangsri Kabupaten Jepara. Jurusan Geografi. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Semarang. Pembimbing Dr. Tjaturahono B. S., M.Si. Kata Kunci: Kepedulian Masyarakat, Pengelolaan, Destinasi Pariwisata, Pantai Kepedulian masyarakat memiliki peran penting dalam pengelolaan kawasan pantai sebagai destinasi pariwisata. Pengetahuan yang dimiliki masyarakat mampu memberikan kontribusi dalam upaya pengelolaan kawasan pantai dengan didukung sikap dan perilaku dari masyarakat. Pantai Bondo merupakan salah satu pantai di Kabupaten Jepara dengan pengelolaan kawasan pantai yang perlu dipertimbangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan kawasan pantai sebagai destinasi pariwisata dan tingkat kepedulian masyarakat dalam pengelolaan kawasan pantai sebagai destinasi pariwisata. Populasi dalam penelitian ini adalah kepala keluarga di Desa Bondo Kecamatan Bangsri Kabupaten Jepara yaitu sebanyak 3.864 Kepala Keluarga. Pengambilan sampel menggunakan rumus Slovin dengan taraf kesalahan 10% diperoleh sampel sebanyak 97 kepala keluarga. Proportional Random Sampling digunakan menentukan jumlah sampel dari tiap RW. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, angket, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik deskriptif persentase dan teknik analisis korelasi product moment. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan kawasan Pantai Bondo sebagai destinasi pariwisata berada dalam kategori sedang dan masih aktif didukung dengan pihak-pihak terkait, hal tersebut ditinjau dari indikator perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan yang diperoleh berdasarkan data primer lapangan dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan dokumentasi. Kepedulian masyarakat sebagai aspek yang mampu mengukur tingkat pengelolaan kawasan pantai sebagai destinasi pariwisata telah diukur dengan aspek pengetahuan, sikap dan perilaku. Secara umum kepedulian masyarakat masuk dalam kategori sedang. Terdapat hubungan positif yang tinggi sebesar 0,693 antara pengetahuan masyarakat dengan sikap dan perilaku masyarakat dalam pengelolaan kawasan Pantai Bondo sebagai destinasi pariwisata di Desa Bondo, Kecamatan Bangsri, Kabupaten Jepara. Jika kepedulian masyarakat dalam kategori sedang, maka pengelolaan kawasan Pantai Bondo termasuk kategori sedang pula. Hal tersebut dibuktikan berdasarkan data lapangan dengan kondisi yang sebenarnya. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu pengelolaan kawasan Pantai Bondo tergolong sedang dan tingkat kepedulian masyarakat tergolong sedang. Saran yang diajukan yaitu perlu adanya sosialisasi intensif dari DLH maupun Disparbud, perlu adanya pendekatan dari Pemerintah Desa Bondo kepada masyarakat, serta perlu adanya kerja sama dari tokoh masyarakat dan Pokdarwis mengenai pengelolaan kawasan Pantai Bondo sebagai destinasi pariwisata.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kepedulian Masyarakat, Pengelolaan, Destinasi Pariwisata, Pantai
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GF Human ecology. Anthropogeography > Ecotourism
L Education > Special Education > Geography Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Geografi, S1
Depositing User: S.S Eko Handoyo
Date Deposited: 24 Dec 2020 08:12
Last Modified: 24 Dec 2020 08:12
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/42369

Actions (login required)

View Item View Item