Pengaruh Motivasi Belajar dan Kemampuan Berproses pada Pembelajaran Pendekatan Open Ended terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pokok Bahasan Persamaan Garis Lurus Kelas VIII SMP Negeri 4 Pati


Joko Tri Leksono , 4101401035 (2006) Pengaruh Motivasi Belajar dan Kemampuan Berproses pada Pembelajaran Pendekatan Open Ended terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pokok Bahasan Persamaan Garis Lurus Kelas VIII SMP Negeri 4 Pati. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengaruh Motivasi Belajar dan Kemampuan Berproses pada Pembelajaran Pendekatan Open Ended terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pokok Bahasan Persamaan Garis Lurus Kelas VIII SMP Negeri 4 Pati]
Preview
PDF (Pengaruh Motivasi Belajar dan Kemampuan Berproses pada Pembelajaran Pendekatan Open Ended terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pokok Bahasan Persamaan Garis Lurus Kelas VIII SMP Negeri 4 Pati) - Published Version
Download (29kB) | Preview

Abstract

Joko Tri Leksono, 2006. “Pengaruh Motivasi Belajar dan Kemampuan Berproses pada Pembelajaran Pendekatan Open Ended terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pokok Bahasan Persamaan Garis Lurus Kelas VIII SMP Negeri 4 Pati ” Seseorang merasakan sesuatu kebutuhan tertentu dan karena perbuatan tadi terarah pada pencapaian tujuan tertentu pula. Perubahan energi dalam diri (pribadi) seseorang yang ditandai dengan timbulnya perasaan dan reaksi untuk mencapai tujuan disebut motivasi. Motivasi tidak sama kuatnya antara siswa yang satu dengan siswa yang lainnya. Pada kenyataannya, karena belajar pada prinsipnya adalah proses kegiatan yang mengakibatkan suatu perubahan tingkah laku, sehingga dalam proses belajarnya siswa melakukan kemampuan berproses. Kemampuan proses dalam proses belajar merupakan suatu kemampuan atau ketrampilan yang diperolah akibat dari proses melakukan strategi diantaranya strategi pembelajaran Open Ended yang dikenakannya sehingga memperoleh perubahan tingkah laku. Jadi latar belakang penelitian ini adalah ketertarikan peneliti untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar dan kemampuan berproses terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan persamaan garis lurus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh antara motivasi belajar dan kemampuan berproses siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Pati terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan Persamaan Garis Lurus dan untuk mengetahui besar pengaruhnya dalam persentase. Hipotesis yang diajukan adalah ada pengaruh antara motivasi belajar dan kemampuan berproses siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Pati terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan Persamaan Garis lurus. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode tes, angket dan lembar observasi/pengamatan. Metode tes digunakan untuk mengumpulkan data hasil belajar siswa pada pokok bahasan Persamaan Garis lurus, metode angket digunakan untuk mengumpulkan data tentang besarnya motivasi belajar, sedangkan metode observasi/pengamatan digunakan untuk mengukur besarnya kemampuan berproses siswa. Berdasarkan analisis regresi diperoleh persamaan dan uji persamaan regresi linier ganda dilakukan dengan uji F, ternyata > pada taraf signifikansi 5 %, sehingga persamaan regresi linier ganda berarti. Pada penentuan koefisien korelasi ganda diperoleh R = 0,940 dan uji signifikansi dilakukan dengan uji F, ternyata > pada taraf signifikansi 5 %, sehingga koefisien korelasi ganda berarti. Pada penentuan koefisien korelasi parsial untuk predikator satu dan dua masing-masing diperoleh 0,520 dan 21061,0064,0270,1XXY++−=ΛhitungFtabelFhitungFtabelF 0,808 dan uji signifikansi dilakukan dengan uji t, ternyata tabelhitungtt> pada taraf signifikansi 5 % dan dk = 37, sehingga koefisien korelasi parsial berarti. Simpulan penelitian ini adalah ada pengaruh antara motivasi belajar dan kemampuan berproses siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Pati terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan Persamaan Garis lurus. Besarnya pengaruh antara motivasi belajar dan kemampuan berproses siswa secara bersama-sama terhadap hasil belajar adalah 88,4 %. Besarnya pengaruh antara motivasi belajar dengan hasil belajar jika aktivitas siswa tetap adalah 27,07 %, sedangkan besarnya pengaruh antara kemampuan berproses siswa terhadap hasil belajar jika motivasi belajar tetap adalah 65,30 %. Saran dari peneliti adalah hendaknya para guru memperhatikan dan meningkatkan motivasi dan kemampuan berproses belajar siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 20 Sep 2011 01:52
Last Modified: 20 Sep 2011 01:52
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/4204

Actions (login required)

View Item View Item