PENGARUH HARGA, PRODUK DAN KENYAMANAN TERHADAP PREFERENSI DALAM BELANJA ONLINE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
Andi Kurnianto, 7101416289 (2020) PENGARUH HARGA, PRODUK DAN KENYAMANAN TERHADAP PREFERENSI DALAM BELANJA ONLINE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PENGARUH HARGA, PRODUK DAN KENYAMANAN TERHADAP PREFERENSI DALAM BELANJA ONLINE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG)
- Published Version
Download (3MB) | Preview |
Abstract
Preferensi merupakan kesukaan kepada sesuatu sehingga juga diartikan sebagai pilihan suka atau tidak suka oleh seseorang terhadap suatu produk, barang atau jasa yang dikonsumsi. Preferensi diartikan sebagai kecenderungan untuk memberikan perhatian kepada setiap orang dalam situasi atau aktivitas yang menjadi objek minat dengan disertai perasaan senang sehingga konsumen merasa puas dalam berbelanja online. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga, produk, dan kenyamanan terhadap preferensi belanja online pada mahasiswa fakultas ekonomi universitas negeri semarang. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Desain penelitian ini menggunakan penelitian ex post facto. Variabel penelitian adalah harga, produk, dan kenyamanan sebagai variabel independen, preferensi belanja online pada mahasiswa sebagai variabel dependen. populasi adalah mahasiswa fakultas ekonomi universitas negeri semarang sebanyak 351 orang. Penelitian ini menggunakan teknik sampling insidental. Metode pengumpulan data menggunakan metode angket atau kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat variabel harga berpengaruh positif terhadap preferensi belanja online pada mahasiswa. Produk berpengaruh positif terhadap preferensi belanja online pada mahasiswa. Kenyamanan berpengaruh positif terhadap preferensi belanja online pada mahasiswa. Saran dari penelitian ini yaitu konsumen harus lebih selektif dalam memilih produk dalam belanja online agar selalu nyaman dalam bertransaksi secara online.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | harga, produk, kenyamanan, preferensi belanja online pada mahasiswa fakultas ekonomi universitas negeri semarang. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | Retma IF UPT Perpus |
Date Deposited: | 30 Nov 2020 04:24 |
Last Modified: | 30 Nov 2020 04:24 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41782 |
Actions (login required)
View Item |