PENGARUH PENGETAHUAN BANK SYARIAH, LOKASI TERHADAP KEPUTUSAN MENABUNG DENGAN MINAT MENABUNG SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus pada Mahasiswa Jurusan Ekonomi Islam, Akuntansi Syariah, Perbankan Syariah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Kota Semarang)


Lutfiana Lailatun Nisa, 7101416079 (2020) PENGARUH PENGETAHUAN BANK SYARIAH, LOKASI TERHADAP KEPUTUSAN MENABUNG DENGAN MINAT MENABUNG SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus pada Mahasiswa Jurusan Ekonomi Islam, Akuntansi Syariah, Perbankan Syariah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Kota Semarang). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 7101416079.pdf]
Preview
PDF
Download (5MB) | Preview

Abstract

Semarang merupakan pusat ibu kota provinsi Jawa Tengah yang memiliki empat Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang memiliki banyak mahasiswa. Mahasiswa merupakan salah satu sasaran bagi perbankan syariah untuk melakukan suatu transaksi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh pengetahuan bank syariah, lokasi terhadap keputusan menabung di Bank Syariah melalui minat mneabung. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel pada penelitian kuantitatif dilakukan dengan cara random, pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 323 mahasiswa. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif, analisis jalur dan uji sobel. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) berdasarkan analisis statistik deskriptif, variabel pengetahuan bank syariah berada dalam kategori tinggi dan lokasi berada pada kategori tinggi, (2) pengetahuan bank syariah, lokasi, dan minat berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan menabung di Bank Syariah, (3) pengetahuan bank syariah dan lokasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat menabung, (4) minat menabung mampu memediasi pengetahuan bank syariah dan lokasi terhadap keputusan menabung di Bank Syariah Simpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel pengetahuan bank syariah, lokasi, dan minat terhadap keputusan menabung di Bank Syariah, terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel pengetahuan bank syariah,dan lokasi terhadap minat menabung di Bank Syariah, terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel pengetahuan bank syariah,dan lokasi terhadap keputusan menabung di Bank Syariah melalui minat menabung. Saran dari penelitian ini adalah Bank Syariah perlu menambah jumlah ATM yang strategis dengan lokasi perkuliahan agar mahasiswa dapat menjangkau dengan mudah. Perguruan Tinggi Negeri Semarang perlu meningkatkan mata kuliah yang berkaitan dengan keterampilan, salah satunya tentang aplikasi perbankan syariah, Perguruan Tinggi Negeri perlu meningkatkan kerja sama dengan perbankan syariah agar dapat terbentuknya program beasiswa dari perbankan syariah sehingga dapat meningkatkan keputusan menabung mahasiswa di Bank Syariah

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Bank Syariah, Lokasi, Keputusan Menabung, dan Minat Menabung
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HJ Public Finance
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 18 Nov 2020 02:55
Last Modified: 18 Nov 2020 02:55
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/41456

Actions (login required)

View Item View Item