PENGARUH GAYA MENGAJAR DAN GAYA BELAJAR TERHADAP KEMANDIRIAN DALAM PEMBELAJARAN SENI TARI KELAS IV SD SE-DABIN I KECAMATAN MARGADANA KOTA TEGAL


Tiar Khoirul Widya, 1401416267 (2020) PENGARUH GAYA MENGAJAR DAN GAYA BELAJAR TERHADAP KEMANDIRIAN DALAM PEMBELAJARAN SENI TARI KELAS IV SD SE-DABIN I KECAMATAN MARGADANA KOTA TEGAL. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGARUH GAYA MENGAJAR DAN GAYA BELAJAR TERHADAP KEMANDIRIAN DALAM PEMBELAJARAN SENI TARI KELAS IV SD SE-DABIN I KECAMATAN MARGADANA KOTA TEGAL]
Preview
PDF (PENGARUH GAYA MENGAJAR DAN GAYA BELAJAR TERHADAP KEMANDIRIAN DALAM PEMBELAJARAN SENI TARI KELAS IV SD SE-DABIN I KECAMATAN MARGADANA KOTA TEGAL) - Published Version
Download (9MB) | Preview

Abstract

Kemandirian membuat siswa terlatih dan mempunyai kebiasaan melakukan tindakan yang baik serta dapat mengatur setiap tindakannya khusunya pada saat pembelajaran seni tari. Pada proses pembelajaran masing-masing guru dalam penyampaian materi memiliki gaya mengajar yang berbeda-beda. Keberhasilan siswa dalam belajar selain karena pemilihan model pembelajaran atau gaya mengajar guru yang tepat, juga karena kemampuan internal yang dimiliki oleh siswa tersebut dalam menyerap apa yang telah disampaikan oleh guru. Gaya belajar dinilai sebagai usaha belajar yang khas bagi siswa untuk memproses materi agar dapat diterima dengan optimal. Berdasarkan latar belakang tersebut, penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh gaya mengajar dan gaya belajar terhadap kemandirian belajar seni tari siswa kelas IV SD Negeri se-Dabin I Kecamatan Margadana Kota Tegal. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian ex post facto. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas IV SD Negeri se-Dabin I Kecamatan Margadana Kota Tegal berjumlah 263 siswa dengan sampel penelitian sejumlah 159 siswa. Metode analisis data penelitian ini meliputi uji prasyarat analisis yang terdiri dari uji normalitas, linearitas, multikolinearitas dan heteroskedastisitas serta analisis akhir yang teridiri dari analisis korelasi sederhana, regresi sederhana, korelasi berganda, regresi berganda, koefisien determinan dan uji F. Hasil uji hipotesis pengaruh gaya mengajar terhadap kemandirian belajar seni tari thitung > ttabel (5,844>1,975), berarti H0 ditolak. Hasil uji hipotesis pengaruh gaya belajar terhadap kemandirian belajar seni tari thitung > ttabel (4,056 > 1,975), berarti H0 ditolak. Hasil uji hipotesis pengaruh gaya mengajar dan gaya belajar terhadap kemandirian belajar seni tari secara bersama-sama diperoleh Fhitung > Ftabel (18,703 > 3,054), berarti H0 ditolak. Hasil uji hipotesis hubungan gaya mengajar dan gaya belajar seni tari rhitung > rtabel (0,476 > 0,155), berarti H0 ditolak. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa gaya mengajar dan gaya belajar berpengaruh terhadap kemandirian belajar seni tari tari siswa kelas IV SD Negeri se-Dabin I Kecamatan Margadana Kota Tegal. Dari hasil tersebut diarapkan guru dapat meningkatkan kemandirian belajar siswa melalui gaya mngajar yang dapat diterima oleh semua siswa. Siswa juga perlu mengenali gaya belajar yang cocok dengan kebiasaan belajarnya agar dapat belajar dengan maksimal. Pihak sekolah dapat memberi arahan kepada para guru agar mengunakan gaya mengajar yang tepat dan mengenali karakteristik setiap siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: gaya belajar; gaya mengajar; kemandirian belajar
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 27 Oct 2020 04:36
Last Modified: 27 Oct 2020 04:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/40685

Actions (login required)

View Item View Item