PENERAPAN PENILAIAN AUTENTIK DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI MTs NU RAUDLATUL MUALLIMIN WEDUNG DEMAK


Izar Maulana Burhannudin, 1102415054 (2020) PENERAPAN PENILAIAN AUTENTIK DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI MTs NU RAUDLATUL MUALLIMIN WEDUNG DEMAK. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENERAPAN PENILAIAN AUTENTIK DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI MTs NU RAUDLATUL MUALLIMIN WEDUNG DEMAK]
Preview
PDF (PENERAPAN PENILAIAN AUTENTIK DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI MTs NU RAUDLATUL MUALLIMIN WEDUNG DEMAK) - Published Version
Download (4MB) | Preview

Abstract

Pelaksanaan penilaian autentik dalam kurikulum 2013 belum sepenuhnya optimal dilakukan oleh guru, dimana penilaian pembelajaran dilakukan dari kesiapan, proses, dan hasil belajar peserta didik secara utuh yang dilakukan oleh guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di kelas IX MTs NU Raudlatul Muallimin Wedung Demak. Tujuan dari penelitian ini adalah a) mengetahui perencanaan guru terhadap penerapan penilaian autentik, b) mengetahui implementasi guru dalam penerapan penilaian autentik, c) mengetahui pelaporan guru dalam penerapan penilaian autentik yang diterapakan pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Pendekatan penelitian menggunakan penelitian kualitatif metode studi kasus. Pengumpulan data menggunakan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Uji keabsahan data mengguanakn triangulasi teknik dan sumber. Analisis data meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Responden dalam penelitian ini meliputi: wakil kepala sekolah bidang kurikulum, guru bahasa Indonesia, dan peserta didik. Hasil penelitian bahwa (1) Penerapan Kurikulum 2013 di MTs NU Raudlatul Muallimin sudah dilakukan meskipun dalam pelaksanaan penerapan dilakukan dengan cara bertahap per-angkatan dan pada pembelajaran tahun ini sudah menerapkan kurikulm 2013 disemua angkatan.. (2) Penerapan penilaian autentik dalam pembelajaran bahasa Indonesia di MTs NU Raudlatul Muallimin sudah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan kurikulum 2013 yang telah direvisi pada tahun 2016. (3) Persiapan penilaian autentik yang dilakukan guru mata pelajaran bahasa Indonesia pada kompetensi pengetahuan yaitu guru mempersiapan indikator penilaian, menjabarkan indikator telah dibuat dari hasil belajar peserta didik atau RPP, membuat kisi-kisi, membuat soal dan kuci jawaban, menentukan sistem penilaian, menyiapkan daftar hadir ujian dan daftar penilaian, melakukan evaluasi pembelajaran materi yang akan dinilai, mentukan waktu pelaksanaan penilaian. (4) Pelaksanaan penilaian autentik dalam pembelajaran bahasa Indonesia pada kompetensi pengetahuan menggunakan teknik tes tulis, tes lisan, dan penugasan

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Penilaian Autentik, Pembelajaran Bahasa Indonesia, Kurikulum 2013
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1)
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 22 Oct 2020 01:56
Last Modified: 22 Oct 2020 01:56
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/40349

Actions (login required)

View Item View Item