EFEKTIVITAS PENYALURAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) DI SD NEGERI GIRIREJO 02 KEC.NGABLAK, KAB. MAGELANG
Rinda Herdiyani, 0102515030 (2019) EFEKTIVITAS PENYALURAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) DI SD NEGERI GIRIREJO 02 KEC.NGABLAK, KAB. MAGELANG. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (EFEKTIVITAS PENYALURAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH ( BOS ) DI SD NEGERI GIRIREJO 02 KEC.NGABLAK, KAB. MAGELANG)
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Herdiyani.Rinda. 2019. ” Efektifitas Penyaluran Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) SD Negeri Girirejo 02, Kec.Ngablak, Kab.Magelang. Tesis. Program Studi Manajemen Pendidikan Pascasarjana Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I Prof. Dr. Tri Joko Raharjo, M.Pd., Pembimbing II Prof. Dr. Etty Soesilowati, M.Si Kata Kunci : Manajemen, Perencanaan, Pelaksanaan dan Evaluasi Masalah yang dihadapi seluruh sekolah dasar yaitu dana BOS datang tidak tepat waktu, dan komite kurang memahami pengelolaan dana BOS. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, evaluasi serta pelaporan dan pertanggungjawaban pengelolaan dana BOS di SDN Girirejo 02. Penelitian ini dilaksanakan pada SD Negeri Girirejo 02 Kec.Ngablak, Kab. Magelang. Data dikumpulkan dengan metode wawancara, kuesioner dan dokumentasi, yang selanjutnya dianalisis dengan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyusunan RKAS tepat waktu diawal tahun anggaran, berdasarkan skala prioritas kebutuhan sekolah, serta melibatkan komite dan guru. Aspek pelaksanaan belum seluruhnya berhasil dikarenakan penyaluran dana BOS masih terlambat. administrasi pembukuan sudah sesuai dengan Permendiknas No. 48 Tahun 2017. Aspek pengawasan masih belum berhasil karena belum ada pengawasan dari pihak komite sekolah dan dinas terkait secara berkala. Aktifitas evaluasi oleh pihak komite sudah dilakukan meskipun belum maksimal. Pelaporan pengelolaan dana BOS di SDN Girirejo 02 dapat dikatakan sudah berhasil dikarenakan sudah membuat laporan sesuai dengan petunjuk teknis pengelolaan dana BOS sesuai dengan Permendiknas No.48 Tahun 2017. Tingkat efektivitas pengelolaan dana BOS pada SD Negeri Girirejo 02 mencapai 63%, berada dalam kriteria efektif. Upaya yang dilakukan seluruh sekolah dasar yaitu melakukan pinjaman dana serta berbelanja secara kredit, dan melakukan penguatan pada komite terkait dana BOS.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Manajemen, Perencanaan, Pelaksanaan dan Evaluasi |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > L Education (General) > Education Management |
Fakultas: | Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan, S2 |
Depositing User: | S.S Eko Handoyo |
Date Deposited: | 21 Oct 2020 06:20 |
Last Modified: | 21 Oct 2020 06:28 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/40325 |
Actions (login required)
View Item |