PEMBENTUKAN KARAKTER KERJA KERAS DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MELALUI PEMBELAJARAN BERBANTUAN MODUL ETNOMATEMATIKA DAN PENDAMPINGAN DENGAN TEKNIK SCAFFOLDING


Dwi Yuniarti, 4101415057 (2019) PEMBENTUKAN KARAKTER KERJA KERAS DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MELALUI PEMBELAJARAN BERBANTUAN MODUL ETNOMATEMATIKA DAN PENDAMPINGAN DENGAN TEKNIK SCAFFOLDING. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PEMBENTUKAN KARAKTER KERJA KERAS DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MELALUI PEMBELAJARAN BERBANTUAN MODUL ETNOMATEMATIKA DAN PENDAMPINGAN DENGAN TEKNIK SCAFFOLDING]
Preview
PDF (PEMBENTUKAN KARAKTER KERJA KERAS DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MELALUI PEMBELAJARAN BERBANTUAN MODUL ETNOMATEMATIKA DAN PENDAMPINGAN DENGAN TEKNIK SCAFFOLDING) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan pendidikan nasional berfungsi untuk mengembangkan kemampuan dan membentuk watak peserta didik. Pemecahan masalah merupakan bagian dari kompetensi pengetahuan dan keterampilan pada standar proses pendidikan dasar dan menengah. Sementara itu karakter kerja keras emnjadi karakter yang perlu dikempangkan menurut Kemendiknas (2010). Namun, berdasarkan hasil observasi di kelas V SD Negeri Kaliyoso karakter kerja keras peserta didik dalam memecahakan masalah matematis belum terlihat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji keefektivan penerapan pendampingan dengan teknik scaffolding pada pembelajaran matematika dengan modul berbasis etnomatematika dengan mengembangkan karakter kerja keras dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah materi volume kubus dan balok kelas V. Penelitian ini dilakukan dengan metode campuran (mixed method) dengan variabel yaitu karakter kerja keras dan Kemampuan pemecahan masalah. Data diambil dengan observasi kerja keras dan tes kemampuan pemecahan masalah selanjutnya diolah dengan uji banding t, regresi dan uji gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran efektif: (1) perangkat yang dikembangkan valid dengan kriteria sangat valid untuk modul etnomatematika dan panduan panduan pendampingan, (2) kemampuan pemecahan masalah mencapai ketuntasan klasikal, dengan 91,3% mencapai ketuntasan individual, (3) adanya pengaruh positif karakter kerja keras terhadap kemampuan pemecahan masalah sebesar 64,9% dan (4) Adanya peningkatan kerja keras dari pendampingan I ke V pada subjek (gain peningkatan: 0,5; 0,6; 0,85; 0,49; 0,48; 49) dengan rata-rata nilai gain 0,53. Disimpulkan karakter kerja keras dan kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik terbentuk.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan pemecahan masalah, Karakter kerja keras, Modul etnomatematika, scaffolding.
Subjects: Q Science > QA Mathematics > Mathematics Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 19 Oct 2020 00:53
Last Modified: 19 Oct 2020 00:53
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/40113

Actions (login required)

View Item View Item