ROMAN LE MENEUR DE LOUPS KARYA ALEXANDRE DUMAS : KAJIAN DARI ANTROPOLOGI SASTRA


Maghfiroh Awanda Kusuma, 2311415018 (2020) ROMAN LE MENEUR DE LOUPS KARYA ALEXANDRE DUMAS : KAJIAN DARI ANTROPOLOGI SASTRA. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of ROMAN LE MENEUR DE LOUPS KARYA ALEXANDRE DUMAS : KAJIAN DARI ANTROPOLOGI SASTRA]
Preview
PDF (ROMAN LE MENEUR DE LOUPS KARYA ALEXANDRE DUMAS : KAJIAN DARI ANTROPOLOGI SASTRA) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Roman Le Meneur de Loups bercerita mengenai Thibault yang menjadi serigala setelah mengabdi kepada serigala iblis, dan akhirnya menjalani hidup sebagai pemimpin serigala yang menjadi teror bagi penduduk Villers-CotterĂȘts karena keberadaannya menakutkan dan berbahaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap mitos-mitos serta bentuk-bentuk kearifan lokal yang terkandung didalamnya menggunakan teori Antropologi Sastra. Sumber data primer yang digunakan adalah roman Le Meneur de Loups karya Alexandre Dumas dan teori Antropologi Sastra, sedangkan sumber data sekunder yang digunakan meliputi buku, artikel, jurnal, dan sumber-sumber berkaitan lainnya. Metode analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif analitik, dan teknik analisis data yakni menggunakan analisis isi data laten dan komunikasi. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah bahwa struktur feodalisme di Perancis yang disertai dengan tradisi-tradisi feudal pada masa itu mendasari terciptanya mitos dan juga bentuk-bentuk kearifan lokal lainnya. Kondisi itu disinyalir menjadikan Thibault untuk dapat mewujudkan semua keinginan mewahnya agar terlepas dari statusnya sebagai rakyat biasa yang bekerja sebagai pembuat sepatu, sebagai bentuk perlawanan terhadap kaum monarki.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Le Meneur de Loups, Antropologi Sastra, Alexandre Dumas, manusia serigala, mitos, folklore
Subjects: P Language and Literature > PDA French Languages
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Perancis (S1)
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 15 Oct 2020 07:04
Last Modified: 15 Oct 2020 07:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/40007

Actions (login required)

View Item View Item