PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA BAHASA JAWA BERBASIS PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATERI SERAT WULANGREH PUPUH GAMBUH


Diana Anggi Anggraeni Nurul Hafidzah, 2601416027 (2020) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA BAHASA JAWA BERBASIS PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATERI SERAT WULANGREH PUPUH GAMBUH. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of 2601416027.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (6MB) | Preview

Abstract

Lembar kerja merupakan buku pendamping dalam proses pembelajaran. Lembar kerja siswa Bahasa Jawa Serat Wulangreh Pupuh Gambuh disusun untuk melengkapi bahan ajar yang digunakan dalam proses pembelajaran Bahasa Jawa materi tembang. Lembar kerja disusun berdasarkan hasil observasi yang menunjukan bahwa dalam buku ajar yang digunakan masih belum banyak latihan dan soal-soal terkait materi tembang, bahkan pada salah satu bahan ajar Bahasa Jawa, tidak ditemukan materi Serat Wulangreh Pupuh Gambuh. Keberadaan lembar kerja ini diharapkan dapat sedikit membantu guru dan siswa dalam proses pembelajaran Serat Wulangreh Pupuh Gambuh. Tujuan penelitian ini yaitu (1) mengetahui tingkat kebutuhan penggunaan lembar kerja siswa bahasa Jawa berbasis penguatan pendidikan karakter pada materi Serat Wulangreh Pupuh Gambuh, (2) mengetahui prototipe lembar kerja siswa bahasa Jawa berbasis penguatan pendidikan karakter pada materi Serat Wulangreh Pupuh Gambuh, (3) mengetahui pendapat atau tanggapan pengguna terhadap lembar kerja siswa bahasa Jawa berbasis penguatan pendidikan karakter pada materi Serat Wulangreh Pupuh Gambuh. Penelitian ini menggunakan pendekatan Research and Development (R&D). Pencarian dan pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan pengisian angket. Sumber data yang digunakan yaitu peserta didik, pendidik, serta ahli baik materi maupun media. Penganalisisan data menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dari penelitian ini yaitu (1) siswa dan guru membutuhkan lembar kerja siswa sebagai pendamping dan pelengkap proses pembelajaran Serat Wulangreh Pupuh Gambuh. Melalui lembar kerja ini, siswa dapat belajar berpikir kritis dengan pembelajaran berbasis teks memperagakan mind mapping sebagai bagian dari menelaah dan mempelajari serat wulangreh pupuh gambuh sesuai dengan KI dan KD, kemudian siswa dan guru bersama-sama merelevansikan teks tembang, cerita pendek, dan kehidupan sehari-hari. Selain itu, lembar kerja ini memuat beragam bentuk soal dan latihan sebagai pendamping dalam proses pembelajaran Bahasa Jawa Serat Wulangreh Pupuh Gambuh; (2) penyusunan lembar kerja ini disesuaikan dengan kurikulum muatan lokal Jawa Tengah tahun 2013 khususnya kelas VIII semester I; (3) hasil validasi produk menunjukan bahwa secara keseluruhan sudah cukup layak untuk digunakan sebagai pendamping dalam pembelajaran, akan tetapi terdapat beberapa bagian yang perlu disempurnakan sebelum digunakan sebagai lembar kerja siswa Serat Wulangreh Pupuh Gambuh.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: lembar kerja, Serat Wulangreh Gambuh
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Javanese Language and Literature
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 09 Oct 2020 03:03
Last Modified: 09 Oct 2020 03:03
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/39406

Actions (login required)

View Item View Item