KEEFEKTIFAN PERMAINAN COSTUMIZED AND BUILD (CAB) UNTUK MENINGKATKAN KECERDASAN VISUALSPASIAL ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK AISYIYAH KAJEN KABUPATEN TEGAL


Arini Dian Setianingrum, 1601413008 (2020) KEEFEKTIFAN PERMAINAN COSTUMIZED AND BUILD (CAB) UNTUK MENINGKATKAN KECERDASAN VISUALSPASIAL ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK AISYIYAH KAJEN KABUPATEN TEGAL. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of 1601413008.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Kecerdasan visual spasial merupakan salah satu kecerdasan dari kecerdasan majemuk lainnya. Kecerdasan ini sangat penting bagi anak, karena dapat mempengaruhi hasil usaha anak dalam penggambaran atau pemecahan suatu masalah yang anak hadapi dalam dunia nyata. Kecerdasan visual spasial adalah kemampuan yang dimiliki seseorang untuk menggambarkan, mengimajinasikan, atau mempersepsikan suatu gambar secara akurat baik dalam bentuk maupun ukuran objek. Kecerdasan visual spasial merupakan bagian penting bagi anak untuk proses pembelajaran ditingkat selanjutnya. Berdasarkan observasi di TK Aisyiyah Kajen Kabupaten Tegal, masih ada anak yang belum dapat mengenal bentuk geometri dan warna, anak masih belum dapat menyelesaikan puzzle yang lebih kompleks, anak juga belum dapat menuangkan kreativitasnya ke dalam bentuk dua maupun tiga dimensi. Oleh karena itu diperlukan upaya untuk meningkatkan kecerdasan visual spasial anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatan kecerdasan visual spasial anak usia 5-6 tahun dengan pemberian perlakuan permainan costumized and build di TK Aisyiyah Kajen Kabupaten Tegal dan mengetahui seberapa besar perbedaan peningkatan kecerdasan visual spasial anak sebelum dan sesudah pemberian perlakuan permainan costumized and build. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif eksperimen dengan one group pretest-posttest designi. Populasi penelitian ini menggunakan sampel jenuh yang artinya mengikut sertakan seluruh anak dengan jumlah 42 anak di kelas TK B Aisyayah Kajen. Pengumpulan data menggunkan insturmen kecerdasan visual spasial. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan peningkatan kecerdasan visual spasial secara signifikan antara sebelum dan sesudah pemberian perlakuan costumized and build pada anak, yaitu sebesar 13,7%. Berdasarkan nilai t dan sig, didapat nilai Sig (2 tailed) sebesar 0,000 yang artinya 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Sedangkan nilai thitung 27.535 > ttabel 2,018 yang artinya posisi thitung berada diluar ttabel sehingga terdapat perbedaan nilai hasil pretest dan posttest setelah diberikan perlakuan. Guru maupun orangtua diharapkan selalu memberikan media dapat menunjang kebutuhan perkembangan kecerdasan visual spasial pemberian permainan costumized and build dapat ditindak lanjuti oleh pihak sekolah agar kecerdasan visual spasial anak dapat berkembang secara optimal.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Costumized and Build, Kecerdasan Visual Spasial, Anak Usia 5-6 Tahun
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 08 Oct 2020 08:26
Last Modified: 08 Oct 2020 08:26
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/39354

Actions (login required)

View Item View Item