Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Concept Sentence dengan Teknik pengamatan objek langsung pada Siswa Kelas XA SMA Negeri Wangon Kabupaten Banyumas


Tika Septiani , 2101407135 (2011) Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Concept Sentence dengan Teknik pengamatan objek langsung pada Siswa Kelas XA SMA Negeri Wangon Kabupaten Banyumas. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Concept Sentence dengan Teknik pengamatan objek langsung pada Siswa Kelas XA SMA Negeri Wangon Kabupaten Banyumas]
Preview
PDF (Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Concept Sentence dengan Teknik pengamatan objek langsung pada Siswa Kelas XA SMA Negeri Wangon Kabupaten Banyumas) - Published Version
Download (6MB) | Preview

Abstract

Keterampilan menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang perlu diajarkan pada siswa secara terpadu dengan keterampilan berbahasa yang lain. Keterampilan menulis tidak diperoleh secara alamiah melainkan harus dipelajari dan dilatih terus menerus. Berdasarkan observasi awal yang dilakukan penulis, keterampilan menulis karangan deskripsi siswa kelas XA SMA Negeri Wangon Kabupaten Banyumas masih kurang. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah model dan teknik yang digunakan guru dalam melaksanakan pembelajaran kurang menarik dan kurang bervariasi. Pemilihan model, media, ataupun teknik belajar yang tepat diharapkan mampu meningkatkan keterampilan menulis karangan deskripsi. Berdasarkan paparan di atas, penelitian ini mengkaji dua masalah yaitu (1) bagaimanakah peningkatan keterampilan menulis karangan deskripsi dan (2) bagaimanakah perubahan perilaku siswa kelas XA SMA Negeri Wangon dalam menulis karangan deskripsi melalui model pembelajaran kooperatif tipe concept sentence dengan teknik pengamatan objek langsung. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan peningkatan keterampilan menulis karangan deskripsi dan mendeskripsikan perubahan perilaku siswa kelas XA SMA Negeri Wangon dalam menulis karangan deskripsi melalui model pembelajaran kooperatif tipe concept sentence dengan teknik pengamatan objek langsung. Penelitian Tindakan Kelas ini dilakukan dalam dua tahap, yaitu tahap siklus I dan tahap siklus II. Subjek penelitian ini adalah keterampilan menulis karangan deskripsi siswa kelas XA SMA Negeri Wangon. Penelitian ini menggunakan dua variabel, yaitu variabel keterampilan menulis karangan deskripsi dan variabel penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe concept sentence dengan teknik pengamatan objek langsung dalam pembelajaran menulis karangan deskripsi. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik tes dan nontes. Teknik tes berupa hasil keterampilan menulis karangan deskripsi dan teknik nontes berupa observasi, catatan harian siswa, catatan harian guru, wawancara, dan dokumentasi foto. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif. Kedua teknik tersebut dianalisis dengan membandingkan hasil tes siklus I dan siklus II. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan keterampilan menulis karangan deskripsi melalui model pembelajaran kooperatif tipe concept sentence dengan teknik pengamatan objek langsung. Nilai rata-rata kelas pada tahap prasiklus sebesar 60,58. Setelah dilakukan tindakan pada siklus I, nilai rata-rata siswa naik 5,59 menjadi 66,17. Selanjutnya pada siklus II, nilai rata-rata kelas meningkat sebesar 12,24 menjadi 78,41. Setelah dilakukan pembelajaran menulis karangan deskripsi melalui model pembelajaran kooperatif tipe concept sentence dengan teknik pengamatan objek langsung, terjadi perubahan perilaku ke arah positif. Perubahan perilaku yang terjadi adalah siswa terlihat lebih antusias dan tertarik mengikuti pembelajaran, siswa lebih aktif dan bersemangat mengikuti pembelajaran, siswa lebih berani bertanya, merespon pertanyaan guru, serta menyampaikan pendapat di depan kelas. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, penulis menyarankan kepada guru khususnya guru kelas XA SMA Negeri Wangon untuk menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe concept sentence dan teknik pengamatan objek langsung pada pembelajaran menulis karangan deskripsi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: keterampilan menulis, karangan deskripsi, model pembelajaran kooperatif tipe concept sentence, teknik pengamatan objek langsung.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 05 Sep 2011 01:21
Last Modified: 25 Apr 2015 05:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/3895

Actions (login required)

View Item View Item