PENDIDIKAN POLITIK BAGI PEREMPUAN OLEH KESBANGPOL SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PARTISIPASI POLITIK DI KABUPATEN KEBUMEN
Ulfah Hidayati , 3301415025 (2019) PENDIDIKAN POLITIK BAGI PEREMPUAN OLEH KESBANGPOL SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PARTISIPASI POLITIK DI KABUPATEN KEBUMEN. Under Graduates thesis, UNNES.
PDF (PENDIDIKAN POLITIK BAGI PEREMPUAN OLEH KESBANGPOL SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PARTISIPASI POLITIK DI KABUPATEN KEBUMEN)
- Published Version
Download (788kB) |
Abstract
Keterwakilan politik perempuan di DPRD Kabupaten Kebumen belum mencapai kuota 30% sesuai amanah Undang-Undang. Jumlah keterwakilan perempuan di lembaga legislatif di Kabupaten Kebumen berkisar 25%. Angka tersebut justru mengalami penurunan pada tahun 2009 28%, akan tetapi pada tahun 2014 26%. Data di atas membuktikan bahwa kaum perempuan masih belum terlibat aktif untuk berpolitik. Adapun maksud dilaksanakannya kegiatan pendidikan politik bagi perempuan ialah untuk terbukanya pemahaman tentang politik bagi perempuan serta tujuan utamanya ialah meningkatkan partisipasi politik bagi perempuan di Kabupaten Kebumen.Kegiatan pendidikan politik kepada masyarakat khususnya kaum perempuan yang telah dilaksanakan oleh Kesbangpol merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang berpolitik terhadap kaum perempuan sehingga nantinya keterwakilan perempuan di DPRD Kabupaten Kebumen bisa mecapai 30%. Penelitian ini mengangkat permasalahan upaya apakah yang dilakukan oleh Kesbangpol dalam memberikan pendidikan politik bagi perempuan di Kabupaten Kebumen dan kendala yang dihadapi oleh Kesbangpol dalam memberikan pendidikan politik bagi perempuan di kabupaten Kebumen. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui upaya pendidikan politik yang dilaksanakan bagi perempuan oleh kesbangpol sebagai upaya peningkatan partisipasi politik di kabupaten Kebumen. (2) Mengetahui kendala yang dihadapi oleh kesbangpol dalam memberikan pendidikan politik bagi perempuan di Kabupaten Kebumen. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, serta dokumentasi. Dalam penelitian ini teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan adalah dengan teknik triangulasi. Analisis data kualitatif menggunakan pendekatan induktif umum. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Pelaksanaan pendidikan politik bagi perempuan oleh Kesbangpol melalui kegiatan penyuluhan dan seminar yang pelaksanaannya sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Kebumen Nomor 21 Tahun 2010 tentang Perubahan Ketigaatas Peraturan Daerah Kabupaten Kebumen Nomor 14 Tahun 2008, akan tetapi keterwakilan perempuan di lembaga DPRD Kabupaten Kebumen belum mencapai kuota 30% sesuai dengan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2008. Kaum perempuan khususnya di Kabupaten Kebumen berdasarkan data mereka belum terlibat aktif di partai politik sehingga untuk mencapai kuota 30% di DPRD Kebumen dari pihak Kesbangpol setiap satu tahun sekali melakukan kegiatan pendidikan politik bagi perempuan agar partisipasi politik perempuan khususnya di Kabupaten Kebumen bisa meningkat. (2) Kendala dalam pelaksanaan pendidikan politik bagi perempuan meliputi kendala dari pegawai Kesbangpol karena keterbatasan jumlah pegawai Kesbangpol, kendala dana untuk pelaksanaan kegiatan pendidikan politik cairnya dana telat, dan kendala kehadiran kaum perempuan khususnya yang duduk di partai kerap tidak hadir. Berdasarkan penelitian diatas hal yang disarankan oleh peneliti adalah (1) Dalam melaksankan kegitan pendidikan politik bagi perempuan diharapkan tidak hanya berupa penyuluhan dan seminar akan tetapi perlu adanya program lain seperti pemasangan spanduk, sarasehan dan lain lain, supaya kaum perempuan khususnya di Kabupaten Kebumen semakin meningkat tentang kesdaran untuk berpolitik. (2) Turunnya dana untuk kegiatan pendidikan politik bagi perempuan sering telat sehingga dari pihak Kesbangpol perlu menyediakan dana khusus untuk menalangi dana terlebih dahulu supaya kegiatan tersebut bisa berjalan lancar.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendidikan Politik, Perempuan, Kesbangpol, Partisipasi Politik |
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) L Education > L Education (General) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, S1 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 04 Sep 2020 02:58 |
Last Modified: | 04 Sep 2020 02:58 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/38865 |
Actions (login required)
View Item |