KONSTRUKSI SOSIAL GURU SEJARAH TERHADAP PEMBELAJARAN SEJARAH KURIKULUM 2013 PADA SMK DI KABUPATEN REMBANG


Yuni Lestari , 3101415059 (2020) KONSTRUKSI SOSIAL GURU SEJARAH TERHADAP PEMBELAJARAN SEJARAH KURIKULUM 2013 PADA SMK DI KABUPATEN REMBANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3101415059.pdf] PDF - Published Version
Download (1MB)

Abstract

Masuknya pembelajaran sejarah di Kurikulum 2013 pada SMK merupakan salah satu usaha untuk meningkatkan mutu pendidikan. Guru, merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi terciptanya pendidikan berkualitas oleh karena itu guru harus menguasai kompetensi sesuai bidangnya. Akan tetapi, masih ditemukan guru sejarah yang berlatar belakang pendidikan non sejarah sehingga dikhawatirkan menimbulkan banyak tafsir terkait pelaksanaan pembelajaran sejarah Kurikulum 2013. Tujuan dari penelitian ini : 1) Mengetahui konstruksi sosial guru sejarah terhadap pembelajaran sejarah Kurikulum 2013 pada SMK di Kabupaten Rembang; 2) Mengetahui konstruksi sosial guru sejarah terhadap implementasi pembelajaran sejarah Kurikulum 2013 pada SMK di Kabupaten Rembang; 3) Untuk mengetahui peran konstruksi sosial terhadap kompetensi guru sejarah pada SMK di Kabupaten Rembang. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Rembang. Teknik pengumpulan data dengan metode wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi, sementara teknik sampling menggunakan purposive sampling. Informan dalam penelitian ini adalah guru sejarah. Uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber dan triangulasi teknik dengan analisis data dari reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Konstruksi sosial guru sejarah terhadap hakekat pembelajaran sejarah Kurikulum 2013 pada SMK di Kabupaten Rembang beragam. Keberagaman tersebut disebabkan oleh proses sosial yang berbeda oleh masing-masing guru. 2) Guru mengkonstruksikan pembelajaran sejarah menjadi tiga tahap, yaitu tahap awal, inti, dan penutup. 3) Konstruksi sosial tersebut berpengaruh pada perkembangan kompetensi guru. Saran yang diajukan dalam penelitian sebagai berikut : (1) Sebagai upaya memperdalam materi sejarah sebaiknya guru memiliki pegangan buku babon sejarah; (2) Guru lebih aktif dalam forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sejarah; (3) Bagi pemerintah, sebaiknya melakukan evaluasi terhadap kebijakan implementasi pembelajaran sejarah Kurikulum 2013 pada SMK .

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Konstruksi Sosial, Guru Sejarah, Kurikulum2013
Subjects: C Auxiliary Sciences of History > C Auxiliary sciences of history (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 03 Sep 2020 23:23
Last Modified: 03 Sep 2020 23:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/38858

Actions (login required)

View Item View Item