HUBUNGAN ANTARA SELF ESTEEM DENGAN PROBLEMATIC INTERNET USE PADA MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG


Sri Rahayu , 1511416047 (2020) HUBUNGAN ANTARA SELF ESTEEM DENGAN PROBLEMATIC INTERNET USE PADA MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1511416047.pdf] PDF - Published Version
Download (5MB)

Abstract

Dewasa ini hanya dengan mengakses melalui dunia maya hampir semua kebutuhan manusia dapat terpenuhi. Hal tersebut dapat mempersingkat waktu sehingga aktivitas dapat dilakukan dengan lebih efisien. Salah satu pengguna internet adalah mahasiswa yang hidup dan tumbuh bersama dengan kemajuan teknologi dan media sosial yang sangat pesat, tidak dapat dipungkiri bahwa dampak negatif yang ditimbulkan dari penggunaan internet tersebut dapat mempengaruhi mereka seperti penggunaan internet bermasalah (problematic internet use). Dalam beberapa kasus, ini mengarah pada ketidakmampuan seseorang dalam mengendalikan perilaku, pikiran dan perasasaan di dunia maya, di mana individu merasa lebih percaya diri karena mereka dilindungi oleh anonimitas mereka dan pembentukan ikatan yang begitu dekat dalam waktu yang singkat dapat menarik mereka yang memiliki harga diri rendah dan keterampilan sosial yang rendah untuk beralih ke internet. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan antara self esteem dengan problematic ineternet use (PIU) pada mahasiswa Universitas Negeri Semarang. Penelitian ini merupakan peneilitian kuantitatif korelasional. Sampel penilitian berjumlah 287 mahasiswa Universitas Negeri Semarang dengan teknik sampling yang digunakan adalah cluster random sampling. Data penelitian ini diambil menggunakan dua skala modifikasi yaitu skala problematic internet use yang terdiri atas 22 aitem valid dengan taraf signifikansi bergerak dari 0,50 – 1 dan koefisien reliabilitas sebesar 0,914 dan skala self esteem yang terdiri atas 18 aitem valid dengan taraf signifikansi bergerak dari 0,333 – 1 dan koefisien reliabilitas sebesar 0,896. Metode analisis yang digunakan yaitu pearson’s cerrelation. Hasil olah data menunjukkan terdapat hubungan negatif antara self esteem dengan problematic internet use pada mahasiswa Universitas Negeri Semarang. Artinya, semakin tinggi tingkat self esteem seseorang maka semakin rendah PIU mahasiswa dan sebaliknya. Berdasarkan hasil penelitian yang menyatakan adanya problematic internet use maka peneliti selanjutnya dapat melakukan penelitian sebagai usaha untuk mencegah atau upaya intervensi terkait masalah tersebut.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Self Esteem, Problematic Internet Use, Mahasiswa
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 01 Sep 2020 16:13
Last Modified: 01 Sep 2020 16:13
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/38630

Actions (login required)

View Item View Item