PENGARUH E-LEARNING TERHADAP MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PROGRAM KEJAR PAKET C DI PKBM PIONEER KARANGANYAR


Siti Aminatun, 1201416083 (2020) PENGARUH E-LEARNING TERHADAP MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK PADA PROGRAM KEJAR PAKET C DI PKBM PIONEER KARANGANYAR. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1201416083.pdf] PDF - Published Version
Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan minat belajar peserta didik khususnya pada program kesetaraan kejar paket yang tergolong rendah karena pembelajaran yang masih menggunakan cara konvensional (tatap muka) atau teacher centered serta berorientasi pada nilai. Kehadiran e-learning telah memberikan peluang untuk memberikan nuansa baru terhadap sistem pembelajaran agar dapat meningkatkan minat belajar peserta didik, sebab pembelajaran dengan e-learning dapat dilakukan secara fleksibel baik dari segi ruang dan waktu. Oleh karena itu, penelitian ini ditujukan untuk mengetahui pengaruh e-learning terhadap minat belajar peserta didik pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan ex post facto, yaitu penelitian dilakukan setelah suatu peristiwa terjadi. Populasi penelitian ini adalah peserta didik pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar yang berjumlah 141 peserta didik. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik proportionate stratified random sampling dan didapatkan 45 sampel dari kelas C10, C11, dan C12 pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan dokumentasi dan teknik kuisioner/angket. Kuisioner/angket ini berjumlah 23 butir pernyataan. Metode analisis penelitian ini adalah menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan teknik analisis statistik inferensial yang berfokus pada analisis regresi linear sederhana. Penelitian menunjukkan hasil bahwa e-learning berpengaruh secara positif terhadap minat belajar peserta didik pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar karena koefisien regresi bernilai positif, yakni sebesar 0,626. E-learning juga berpengaruh secara signifikan terhadap minat belajar peserta didik pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar karena nilai Sig. sebesar 0,000 atau kurang dari 0,05. Pengaruh e-learning memberikan kontribusi sebesar 74,7% terhadap minat belajar peserta didik pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar dan sebesar 25,3% merupakan faktor luar yang tidak teliti pada penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan nilai positif dan signifikan antara e-learning terhadap minat belajar peserta didik pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar, maka diharapkan peserta didik pada program kejar paket C di PKBM Pioneer Karanganyar dapat menerapkan e-learning dengan tepat agar semakin tinggi minat belajar didapatkan. Selain itu, penulis berharap agar selalu ada inovasi baru di bidang pendidikan khususnya pada program kejar paket yang sesuai dengan perkembangan zaman terkait teknik pembelajaran salah satunya dengan adanya e-learning.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: e-learning, minat belajar, peserta didik kejar paket C
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1)
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 31 Aug 2020 11:12
Last Modified: 31 Aug 2020 11:12
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/38494

Actions (login required)

View Item View Item