MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN ARCS (ATTENTION, RELEVANCE, CONFIDENCE, SATISFACTION) MATERI EKOSISTEM KELAS X MA AL ASROR
Sri Widowati, 401411102 (2018) MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN ARCS (ATTENTION, RELEVANCE, CONFIDENCE, SATISFACTION) MATERI EKOSISTEM KELAS X MA AL ASROR. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (734kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi dan hasil belajar siswa pada penerapan pembelajaran ARCS materi ekosistem. Penelitian ini membandingkan motivasi belajar siswa per individu pada pembelajaran non ARCS dengan pembelajaran ARCS. Populasi dalam penelitian ini meliputi seluruh siswa kelas X IPA di MA Al Asror. Sampel yang digunakan adalah X IPA 1 sebagai kelas yang diteliti dan ditentukan secara simple random sampling. Hasil analisis angket motivasi belajar menunjukkan motivasi belajar siswa pada pembelajaran non ARCS terdapat 1 siswa berada pada kategori tinggi, 26 siswa berada pada kategori sedang, dan 6 siswa berada pada kategori rendah. Motivasi belajar pada pembelajaran ARCS menunjukkan 14 siswa berada pada kategori tinggi dan 19 siswa berada pada kategori sedang. Hasil belajar siswa pada aspek pengetahuan dan keterampilan pada pembelajaran non ARCS 3 siswa berada di kriteria kurang dan 30 siswa berada di kriteria jelek dengan ketuntasan klasikal sebesar 0%, sedangkan pada pembelajaran ARCS menunjukkan 8 siswa pada kriteria baik, 14 siswa pada krteria cukup, 8 siswa pada kriteria kurang, dan 3 siswa pada kriteria jelek dengan ketuntasan klasikal sebesar 66,67%. Tanggapan siswa terhadap pembelajaran yang diterapkan secara umum menunjukkan tanggapan yang positif terhadap pembelajaran ARCS yang diterapkan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | ARCS, hasil belajar, motivasi belajar |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1 |
Depositing User: | dina nurcahyani perpus |
Date Deposited: | 11 Aug 2020 11:11 |
Last Modified: | 11 Aug 2020 11:11 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/38019 |
Actions (login required)
View Item |