KONEKSI POLITIK DAN KINERJA PERUSAHAAN DI INDONESIA (Studi Empiris pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2007-2016)
DINIARTI , 7311414001 (2020) KONEKSI POLITIK DAN KINERJA PERUSAHAAN DI INDONESIA (Studi Empiris pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2007-2016). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (5MB) | Preview |
Abstract
Dunia bisnis dan politik saling berkaitan dan sulit untuk dipisahkan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji rata-rata kinerja perusahaan yang mempunyai koneksi politik pada perusahaan swasta dan perusahaan BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2016. Penelitian ini juga menjelaskan adanya perbedaan ratarata kinerja perusahaan swasta dan BUMN baik yang terkoneksi politik maupun tidak terkoneksi politik. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksplanatori dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan analisis regresi dengan variabel dummy yaitu regresi ANCOVA yang memasukkan variabel independen kualitatif (dummy) dan kuantitatif. Teknik purposive sampling digunakan untuk menentukan sampel dalam penelitian berdasarkan kriteria tertentu, sehingga didapatkan sampel sebanyak 293 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2007-2016. Hasil analisis menunjukkan bahwa perusahan swasta di Indonesia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2016 yang mempunyai koneksi politik memiliki rata-rata kinerja yang lebih rendah daripada perusahaan swasta yang tidak mempunyai koneksi politik. Perusahaan BUMN di Indonesia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2016 yang mempunyai koneksi politik justru memiliki rata-rata kinerja yang lebih rendah daripada perusahaan BUMN yang tidak mempunyai koneksi politik. Perusahaan BUMN yang terkoneksi politik maupun tidak terkoneksi politik memiliki rata-rata kinerja yang lebih baik dari pada perusahaan swasta di Indonesia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2016. Simpulan dari penelitian ini adalah perusahaan yang terkoneksi politik mempunyai rata-rata kinerja yang lebih rendah daripada perusahaan yang tidak terkoneksi politik. Saran yang berkaitan dengan hasil penelitian ini adalah: Bagi Investor penelitian ini bermanfaat sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan pengambilan keputusan investasi yang tepat. Bagi perusahaan perlu mempertimbangkan risiko yang terjadi apabila terdapat koneksi politik dalam perusahaan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Perusahaan, Return On Asset, Koneksi Politik |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Manajemen, S1 |
Depositing User: | S.Hum Maria Ayu |
Date Deposited: | 08 Aug 2020 07:15 |
Last Modified: | 08 Aug 2020 07:15 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/37947 |
Actions (login required)
View Item |