IDENTIFIKASI KEMAMPUAN TEKNIK DAN FISIK PEMAIN SEPAK BOLA MERPATI U-15 KECAMATAN BAWANG TAHUN 2019


Arif Setiawan , 6301412118 (2019) IDENTIFIKASI KEMAMPUAN TEKNIK DAN FISIK PEMAIN SEPAK BOLA MERPATI U-15 KECAMATAN BAWANG TAHUN 2019. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of IDENTIFIKASI KEMAMPUAN TEKNIK DAN FISIK PEMAIN SEPAK BOLA MERPATI U-15 KECAMATAN BAWANG TAHUN 2019]
Preview
PDF (IDENTIFIKASI KEMAMPUAN TEKNIK DAN FISIK PEMAIN SEPAK BOLA MERPATI U-15 KECAMATAN BAWANG TAHUN 2019) - Published Version
Download (835kB) | Preview

Abstract

Akademi Sepak bola Merpati memiliki program latihan teknik dan fisik setiap latihannya, namun cenderung menoton atau tanpa variasi pada tiap pertemuan. Rumusan masalah penelitian ini yaitu (1) bagaimana kemampuan fisik pemain sepak bola Merpati U-15 Kecamatan Bawang tahun 2019?; (2) bagaimana penguasaan teknik bermain sepak bola pada pemain sepak bola Merpati U-15 Kecamatan Bawang tahun 2019?. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei tes dengan desain one-shot case study. Variabel penelitian yaitu kemampuan fisik dan teknik bermain pada pemain sepak bola. Populasi sebanyak 40 atlet diambil seluruhnya menjadi sampel karena merupakan penelitian populasi atau sampling jenuh. instrumen untuk mengukur keterampilan teknik dasar sepak bola yaitu berupa tes kecakapan The David Lee Soccer Potential Circuit Test dan untuk mengukur kemampuan fisik menggunakan instrumen tes kondisi fisik pemain sepak bola. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan perhitungan statistik menggunakan analisis deskriptif prosentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kemampuan fisik pemain sepak bola Merpati U-15 Kecamatan Bawang tahun 2019 rata-rata dalam kategori cukup yaitu sebanyak 65% atlet sedangkan lainnya yaitu 25 % atlet memiliki kemampuan fisik yang baik dan 10% atlet memiliki kemampuan fisik yang kurang. (2) Penguasaan teknik bermain sepak bola pada pemain sepak bola Merpati U-15 Kecamatan Bawang tahun 2019 dalam kategori cukup yaitu sebanyak 35% atlet. Saran penelitian ini yaitu hendaknya pelatih perlu memperbaiki program latihan dan pola latihan terutama pada peningkatan teknik bermain sepak bola. Atlet perlu ditambahkan latihan teknik dasar bermain sepak bola sesuai prinsip-prinsip dasar latihan agar dalam pertandingan-pertandingan dapat memperoleh hasil yang maksimal dan prestasi yang lebih baik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Identifikasi, Kemampuan Teknik, Kemampuan Fisik, dan Sepakbola
Subjects: O Sport > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 05 Aug 2020 14:30
Last Modified: 05 Aug 2020 14:30
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/37737

Actions (login required)

View Item View Item