Survei Kemampuan Teknik Dasar Permainan Bola Voli pada Klub Bola Voli Putra Taruna Merah Putih Kota Semarang Tahun 2018
Mutiara , 6301414158 (2019) Survei Kemampuan Teknik Dasar Permainan Bola Voli pada Klub Bola Voli Putra Taruna Merah Putih Kota Semarang Tahun 2018. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Survei Kemampuan Teknik Dasar Permainan Bola Voli pada Klub Bola Voli Putra Taruna Merah Putih Kota Semarang Tahun 2018)
- Published Version
Download (696kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah Prestasi yang diperoleh maka peneiti tertarik untuk mengetahui skill atlet bola voli pada Klub tersebut. Rumusan masalah penelitian ini adalah “Bagaimana kemampuan teknik dasar permainan bola voli pada klub bola voli Putra Taruna Merah Putih Kota Semarang tahun 2018”. Tujuan penelitian ini adalah “Untuk mengetahui kemampuan teknik dasar permainan bola voli pada klub bola voli Putra Taruna Merah Putih Kota Semarang tahun 2018”. Metode penelitian yang digunakan penelitian ini adalah survei tes, yaitu mengambil data penelitian menggunakan tes standar. Variabel penelitian ini yaitu kemampuan teknik dasar permainan bola voli pada klub bola voli putra Taruna Merah Putih Kota Semarang tahun 2018. Sampel penelitian ini adalah pemain bola voli Putra Taruna Merah Putih berjumlah 16 pemain. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampel. Metode analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif persentase. Instrument penelitian diperoleh dari tes servis, tes passing bawah, tes passing atas,dan tes smash. Hasil penelitian teknik bola voli pada klub bola voli putra Taruna Merah Putih memperoleh kategori baik,kategori baik sekali sebanyak 1 orang atau sebesar 6,25%, kategori baik sebanyak 7 orang atau sebesar 43,75%, kategori sedang sebanyak 7 orang atau sebesar 43,75%, dan kategori kurang sebanyak 1 orang atau sebesar 6,25%. Simpulan penelitian ini adalah pemain bola voli putra Taruna Merah Putih dapat melakukan teknik bola voli dengan baik. Saran penelitian yaitu perlu adanya penambahan latihan, sehingga pemain akan mampu meningkatkan tingkat kemampuan teknik dasar bola voli khususnya teknik smash.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Survei Teknik Dasar Bola Voli |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Kepelatihan Olahraga |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1 |
Depositing User: | Retma IF UPT Perpus |
Date Deposited: | 05 Aug 2020 13:18 |
Last Modified: | 05 Aug 2020 13:18 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/37721 |
Actions (login required)
View Item |