ANALISIS HUBUNGAN KAUSALITAS ANTARA KEMISKINAN DAN PENDIDIKAN DI NEGARA INDONESIA TAHUN 1996-2017
Ahmad Khoirudin, 4112315027 (2019) ANALISIS HUBUNGAN KAUSALITAS ANTARA KEMISKINAN DAN PENDIDIKAN DI NEGARA INDONESIA TAHUN 1996-2017. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Merujuk pada suatu konsep negara sejahtera dalam penyelesaian masalah kesejahteraan sosial seperti pendidikan, kemiskinan, dan pengangguran tidak dilakukan melalui beberapa proyek sosial parsial yang berjangka pendek. Melainkan, dapat ditangani secara sistematis oleh program-program jaminan sosial seperti beasiswa pendidikan, pelayanan sosial, hingga tunjangan kesehatan. Dalam konsep negara sejahtera, peran pemerintah lebih besar dalam pembangunan kesejahteraan sosial. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data Kemiskinan yang meliputi Kemiskinan Kota dan Desa, serta data Pendidikan yang meliputi Angka Buta Huruf pada rentang usia 15-44 tahun, Angka Partisipasi Kasar pada Perguruan Tinggi, Angka Partisipasi Murni pada Perguruan Tinggi, Angka Partisipasi Sekolah dengan rentang usia 19-24 tahun. Bahwa seluruh variabel telah stasioner pada orde first diference. Karena semua nilai ADF statistik lebih dari nilai ADF tabel, maka semua data pada variabel tersebut dapat dikatakan stasioner. Dari uji stasioneritas yang sudah dilakukan kita sudah dapat menentukan model yang akan dipilih. Dalam hal ini, ada kemungkinan model VECM dapat digunakan. Maka dari itu perlu melakukan uji kointegrasi untuk menentukan model VAR atau VECM yang akan digunakan nanti. Diketahui bahwa terdapat tiga persamaan kointegrasi yaitu saat nilai Trace Statistic lebih besar dari pada nilai kritisnya dengan nilai 132,6415 > 69,81889, 75,69880 > 47,85613, 36,24639 > 29,79707. Sehingga model yang digunakan adalah model VECM. Penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat hubungan jangka panjang ABH, APK, dan APS, terhadap Kemiskinan berpengaruh negatif dan signifikan. Untuk APS terdapat hubungan jangka panjang yang signifikan terhadap Kemiskinan dan berpengaruh positif.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | VAR, VECM, Pendidikan, Kemiskinan, Kausalitas, Stasioneritas. |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika, S1 |
Depositing User: | S.Hum Maria Ayu |
Date Deposited: | 28 Jul 2020 18:49 |
Last Modified: | 28 Jul 2020 18:49 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/37554 |
Actions (login required)
View Item |