PERAN ORANGTUA DALAM MENDUKUNG PRESTASI DI SEKOLAH BOLABASKET SEHATI KOTA SEMARANG TAHUN 2019


Khanif Lutfi , 6102415019 (2019) PERAN ORANGTUA DALAM MENDUKUNG PRESTASI DI SEKOLAH BOLABASKET SEHATI KOTA SEMARANG TAHUN 2019. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PERAN ORANGTUA DALAM MENDUKUNG PRESTASI DI SEKOLAH BOLABASKET SEHATI KOTA SEMARANG TAHUN 2019]
Preview
PDF (PERAN ORANGTUA DALAM MENDUKUNG PRESTASI DI SEKOLAH BOLABASKET SEHATI KOTA SEMARANG TAHUN 2019) - Published Version
Download (834kB) | Preview

Abstract

Prestasi Olahraga yang diraih oleh anak tidak akan bisa maksimal, tanpa adanya peran dan dukungan dari orangtua. Dukungan ini berupa perhatian orangtua yang diberikan kepada anak untuk mengikuti latihan bolabasket dan kegiatan sehari-hari anak. Fokus masalah dalam penelitian ini adalah bentuk perhatian dari luar (ekstrinsik) orangtua dalam mendukung prestasi di sekolah bolabasket Sehati Kota Semarang. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui seberapa besar peran orangtua dalam mendukung prestasi di sekolah bolabasket Sehati Kota Semarang Tahun 2019. Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan naratif deskriptif. Sasaran obyek penelitian adalah Sekolah Bolabasket Sehati Kota Semarang. Sumber data dalam penelitian ini adalah orangtua, atlet, dan pelatih. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokmentansi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode triangulasi. Indikator yang akan diteliti adalah yang bersifat non–materil; 1)Perhatian spontan, 2)Perhatian reflektif, 3)Perhatian intensif, 4)Perhatian tidak intensif, 5)Perhatian terpusat, 6) perhatian terpencar. Dan perhatian yang bersifat materil; 1)Gizi latihan, 2)Gizi bertanding, 3)Sarana dan prasarana. Hasil penelitian untuk mengenai peran orangtua dalam mendukung prestasi di sekolah bolabasket Sehati Kota Semarang tahun 2019 adalah 1)Perhatian spontan dalam kategori sangat baik orangtua sudah memberikan suatu bentuk dukungan, pujian dan kekhawatiran kepada anak, 2)Perhatian yang reflektif dalam kategori sudah baik orangtua sudah memberikan dukungan pada anak, 3)Perhatian intensif dalam kategori sudah baik orangtua selalu memberikan support pada anak, 4)Perhatian tidak intensif dalam kategori baik orangtua memberikan support disela-sela kesibukan mereka, 5)Perhatian yang terpusat kategori kurang baik orangtua kurang peduli terhadap anak, 6)Perhatian terpencar: orangtua kurang peduli terhadap anaknya, 7)Gizi latihan orangtua sudah memberikan gizi yang cukup untuk anaknya, 8)Gizi bertanding orangtua sudah memberikan gizi yang cukup untuk anak, 9)Sarana dan prasarana orangtua sudah memberikan fasilitas yang sangat baik dan layak untuk anaknya. Simpulan penelitian adalah; 1)Perhatian spontan, 2)Perhatian reflektif, 3)Perhatian intensif, 4)Perhatian tidak intensif, 5)Perhatian terpusat; 6)Perhatian terpecar, 7)Gizi latihan, 8)Gizi bertanding, dan 9)Sarana dan prasarana sudah cukup baik karena semua kebutuhan anak sudah terpenuhi. Saran dan peneliti adalah; 1)Kepada orangtua lebih memberikan dukungan dan perhatian pada anak dalam kegiatan olahraga khususnya bolabasket, 2)Kepada atlet harus rajin dan semangat dalam berlatih agar dapat memenangkan pertandingan dan memperoleh sebuah prestasi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Peran, Orangtua, Bolabasket, Anak
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 10 Jul 2020 14:07
Last Modified: 10 Jul 2020 14:07
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/37257

Actions (login required)

View Item View Item