MANAJEMEN GRUP MUSIK REBANA NURUN NISA DI DESA KATONSARI KABUPATEN DEMAK


NOORAWAL BASUKI, 2501907024 (2009) MANAJEMEN GRUP MUSIK REBANA NURUN NISA DI DESA KATONSARI KABUPATEN DEMAK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of MANAJEMEN GRUP MUSIK REBANA NURUN NISA DI DESA KATONSARI KABUPATEN DEMAK]
Preview
PDF (MANAJEMEN GRUP MUSIK REBANA NURUN NISA DI DESA KATONSARI KABUPATEN DEMAK) - Published Version
Download (450kB) | Preview

Abstract

Kesenian tradisional merupakan bentuk seni yang bersumber dan berakar serta dapat dirasakan sebagai milik sendiri oleh masyarakat dilingkungannya. Oleh karena itu meskipun peradaban moderen telah menjadi pola hidup manusia baik di perkotaan maupun di pedesaan, namun kesenian tradisional (khususnya seni rebana) masih tetap hidup dan berkembang dengan baik di daerah perkotaan. Bahkan ada diantaranya yang dikelola secara profesional sehingga menjadi pertunjukan yang bermutu (berkualitas) Dengan latar belakang tersebut di atas, maka penulis melakukan penelitian tentang Manajemen Grup Seni Rebana Nurun Nisa Perum Wiku II di Desa Katonsari, Kabupaten Demak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Manajemen Grup seni Rebana Nurun Nisa. (2) Mengetahui kendala-kendala yang dihadapi dalam pengelolaan Grup seni Rebana Nurun Nisa dan bagaimana cara mengatasinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan sasaran penelitian Manajemen grup seni rebana Nurun Nisa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah : (1) teknik observasi, (2) teknik wawancara, (3) teknik dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian direduksi (disederhanakan). Diklarifikasi, dan dideskripsikan dalam bentuk kata-kata. Teknik pemeriksaan keabsahan data diwujudkan melalui kredibilitas. Berdasarkan hasil penelitian bahwa manajemen grup seni rebana Nurun Nisa PerumWiku II Desa Katonsari,telah dikelola dengan menerapkan manajemen sederhana dalam pengertian bahwa manajemen tersebut menggunakan beberapa tahapan seperti perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, pengawasan. Faktor-faktor yang mendukung keeksistensian grup seni rebana Nurun Nisa antara lain faktor sumber daya manusia yang terampil dalam bermain musik rebana, dana (uang kas) yang dimiliki bertambah karena masih seringnya mendapatkan job, peralatan yang dimiliki sebagai penunjang latihan, pementasan maupun pemasaran secara tidak langsung. Kendala-kendala yang dihadapi antara lain sebagian besar pemain sudah bekerja dan berkeluarga sehingga menyulitkan dalam koordinasi terutama dalam latihan karena kesibukan masing-masing anggota bertambah, keterbatasan pendanaan meskipun sering mendapatkan job akan tetapi tidak dapat memenuhi kebutuhan dalam skala besar seperti contoh dalam pengadaan seragam bertepatan dengan perawatan alat yang harus diganti, sebagian besar alat sudah dimiliki akan tetapi masih ada yang belum lengkap sesuai dengan kebutuhan yaitu keyboard. Untuk mengatasi kendala-kendala tersebut maka pimpinan grup mengambil kebijaksanaan antara lain : dalam latihan dilakukan pemutaran pemain (saling bergantian) dan memberikan materi lagu baru yang akan digarap kepada msing-masing anggota untuk dipelajari, mendahulukan mengganti alat yang rusak karena lebih mendesak dan pembuatan seragam sambil berjalan mengumpulkan dana yang diambil dari honor pementasan grup beberapa kali pementasan sesuai dengan kebutuhan, meminjam atau menyewa alat yang belum dimiliki grup. Untuk meningkatkan kualitas grup seni yang bermutu tinggi (berkualitas), maka pimpinan grup harus mau meningkatkan pengetahuan tentang manajemen pengelolaan seni pertunjukan, selalu berusaha melakukan langkah-langkah antisipatif dengan secepatnya yaitu mengambil langkah preventif dengan cara regenerasi sejak dini, mengingat sebagian besar pemain sudah berkeluarga dan bekerja. Selain itu manajemen hendaknya menambah pendapatan lain baik yang berasal dari dalam (internal) maupun dari luar (eksternal) agar lebih menunjang kelancaran kegiatan yang telah direncanakan sebelumnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Musik, Manajemen Pertunjukan
Subjects: M Music and Books on Music > M Music
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Tari)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 28 Mar 2011 02:40
Last Modified: 25 Apr 2015 03:59
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/370

Actions (login required)

View Item View Item