SPORT INDUSTRY DAMPO AWANG BEACH TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI DI KABUPATEN REMBANG TAHUN 2019


Desta Pratiwi , 6101415022 (2019) SPORT INDUSTRY DAMPO AWANG BEACH TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI DI KABUPATEN REMBANG TAHUN 2019. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of SPORT INDUSTRY DAMPO AWANG BEACH TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI DI KABUPATEN REMBANG TAHUN 2019]
Preview
PDF (SPORT INDUSTRY DAMPO AWANG BEACH TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI DI KABUPATEN REMBANG TAHUN 2019) - Published Version
Download (708kB) | Preview

Abstract

Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini merupakan tujuan wisata utama masyarakat Rembang, tentunya memiliki beberapa permasalahan. Salah satunya yaitu sedikitnya pengunjung yang datang. Permasalahan yang banyak di Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini mengenai jalannya sebuah industri olahraga. Fokus masalah dalam penelitian ini adalah industri olahraga rekreasi Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini Kabupaten Rembang tahun 2019. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui industri olahraga rekreasi Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini di Kabupaten Rembang tahun 2019. Prosedur dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan deskriptif kualitatif. Obyek penelitian ini di Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini. Sedangkan subyek penelitian yang diamati adalah manajer, karyawan dan pengunjung. Metode pengumpulan data menggunakan triangulasi data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Aspek produsen Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini sudah berjalan dengan baik 2) Unsur manajemen Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini tidak berjalan dengan baik karena karyawan yang bekerja tidak profesional 3) Aspek Pasar Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini berjalan dengan baik 4) Aspek perusahaan Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini berjalan kurang baik karena tidak adanya pengawasan dan evaluasi terhadap karyawannya 5) Relasi yang terjalin sudah baik. Kesimpulan yang dapat diambil bahwa Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini memiliki aspek produsen, aspek pasar, kemitraan/relasi yang terjalin dengan baik. Namun unsur manajemen dan aspek perusahaan yang dimiliki Dampo Awang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini kurang baik, karena karyawan yang tidak profesional dan wahana serta fasilitas yang tidak terawat. Saran dari penelitian adalah masih perlu pembenahan khususnya kualitas karyawan, fasilitas dan wahana permainan, pengawasan dan evaluasi terhadap karyawan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sport Industry, Olahraga, Taman Rekreasi
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 24 Jun 2020 17:04
Last Modified: 24 Jun 2020 17:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36999

Actions (login required)

View Item View Item