MEDIA BELAJAR FOTO MENGGUNAKAN KAMERA DIGITAL SINGLE LENS REFLEX (DSLR) DENGAN TEKNIK MANUAL MODE BERBASIS ANDROID


Andhika Eka Hermawan , 5302414039 (2019) MEDIA BELAJAR FOTO MENGGUNAKAN KAMERA DIGITAL SINGLE LENS REFLEX (DSLR) DENGAN TEKNIK MANUAL MODE BERBASIS ANDROID. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of MEDIA BELAJAR FOTO MENGGUNAKAN KAMERA DIGITAL SINGLE LENS REFLEX (DSLR) DENGAN TEKNIK MANUAL MODE BERBASIS ANDROID]
Preview
PDF (MEDIA BELAJAR FOTO MENGGUNAKAN KAMERA DIGITAL SINGLE LENS REFLEX (DSLR) DENGAN TEKNIK MANUAL MODE BERBASIS ANDROID) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi oleh kurangnya perlengkapan kamera untuk kegiatan belajar pada kompetensi dasar mengoperasikan kamera digital. Tujuan penelitian ini adalah merancang media pembelajaran untuk membantu kegiatan pembelajaran mengoperasikan kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR) dengan Manual Mode dan mengetahui hasil kualitas media pembelajaran berdasarkan ISO 9126. Manfaat penelitian ini adalah sebagai sarana belajar cara mengoperasikan kamera DSLR dengan Manual Mode. Metode yang digunakan untuk merancang media pembelajaran menggunakan pendekatan Software Engineering berupa waterfall model-V. Subjek dalam penelitian ini adalah dua ahli media untuk uji kelayakan media, dua ahli materi untuk uji kelayakan materi, dan 35 siswa kelas XI Teknik Multimedia 2 SMK Annuroniyah Sulang untuk uji pengguna. Teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan hasil uji aspek functionality berjalan dengan baik berdasarkan blackbox test, rata-rata keseluruhan penilaian ahli media dan ahli materi adalah 93,75% dan 94,16% yang termasuk dalam kategori sangat baik, hasil uji aspek usability dengan skor rata-rata 81,75% yang termasuk dalam kategori sangat baik. Secara keseluruhan media pembelajaran layak digunakan untuk membantu kegiatan pembelajaran pada siswa kelas XI Teknik Multimedia SMK Annuroniyah Sulang pada kompetensi dasar mengoperasikan kamera digital.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: media pembelajaran, kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR), manual mode, android, ISO 9126.
Subjects: T Technology > Information and Computer
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 22 Jun 2020 13:57
Last Modified: 22 Jun 2020 13:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36935

Actions (login required)

View Item View Item