ANALISIS FAKTOR INDEKS HARGA KONSUMEN PADA KELOMPOK PENGELUARAN YANG MEMPENGARUHI LAJU INFLASI NASIONAL TAHUN 2017


Dian Pratiwi, 4112315023 (2018) ANALISIS FAKTOR INDEKS HARGA KONSUMEN PADA KELOMPOK PENGELUARAN YANG MEMPENGARUHI LAJU INFLASI NASIONAL TAHUN 2017. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4112315023.pdf]
Preview
PDF
Download (717kB) | Preview

Abstract

Indikator untuk menjaga dan meningkatkan stabilitas perekonomian suatu negara adalah Indeks Harga Konsumen (IHK). IHK dapat memberikan informasi mengenai perkembangan harga barang dan jasa (Komoditas) yang dibayar oleh konsumen atau masyarakat khususnya masyarakat kota. Perubahan IHK dari waktu ke waktu menunjukkan fluktuasi harga dari paket barang dan jasa yang dikonsumsi masyarakat. Perubahan data Indeks Harga Konsumen merupakan indikator ekonomi makro yang penting untuk memberikan gambaran tentang laju inflasi suatu daerah dan lebih jauh lagi dapat menggambarkan pola konsumsi masyarakat. Selain sebagai salah satu indikator ekonomi makro dan indikator untuk menentukan kebijaksanaan di bidang ekonomi serta berguna untuk mendeteksi kondisi perekonomian, laju inflasi menunjukkan keseimbangan antara penawaran dan permintaan barang dan jasa. Selain itu Indeks Harga Konsumen juga digunakan untuk menghitung andil inflasi. Adapun tujuan penulisan Tugas Akhir ini antara lain untuk mengetahui variabel Indeks Harga Konsumen pada kelompok pengeluaran yang mempengaruhi laju inflasi nasional tahun 2017 serta untuk mengetahui variabel Indeks Harga Konsumen pada kelompok pengeluaran nasional yang paling dominan mempengaruhi laju inflasi nasional tahun 2017 berbantuan software SPSS. Berdasarkan hasil analisis yang diperoleh, Faktor yang terbentuk dari Indeks Harga Konsumen yang mempengaruhi laju inflasi nasional antara lain, Faktor Pelengkap yaitu Makanan Jadi, Minuman, Rokok, dan Tembakau, Perumahan, Air, Listrik, Gas dan Bahan bakar, Sandang, Pendidikan, Rekreasi dan Olahraga, dan Faktor Utama yaitu Bahan Makanan, Kesehatan, Transpor, Komunikasi dan Jasa Keuangan dengan masing-masing variabel memiliki nilai MSA > 0,5. Faktor yang dominan pengaruhnya dari Indekas Harga Konsumen yang mempengaruhi laju inflasi nasional adalah kelompok Transpor, Komunikasi dan Jasa Keuangan dengan korelasi sebesar 0,765.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Indeks Harga Konsumen, Inflasi, Analisis Fator, SPSS
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistika Terapan dan Komputasi, D3
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 18 Jun 2020 15:12
Last Modified: 18 Jun 2020 15:12
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36909

Actions (login required)

View Item View Item