ANALISIS SIFAT HIDROFIBITAS DAN GUGUS FUNGSI PADA EDIBLE FILM PATI TAPIOKA DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI SEBAGAI ANTIMIKROBA


Rizqi Azzaidan , 5213414059 (2019) ANALISIS SIFAT HIDROFIBITAS DAN GUGUS FUNGSI PADA EDIBLE FILM PATI TAPIOKA DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI SEBAGAI ANTIMIKROBA. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of ANALISIS SIFAT HIDROFIBITAS DAN GUGUS FUNGSI PADA EDIBLE FILM PATI TAPIOKA DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI SEBAGAI ANTIMIKROBA]
Preview
PDF (ANALISIS SIFAT HIDROFIBITAS DAN GUGUS FUNGSI PADA EDIBLE FILM PATI TAPIOKA DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI SEBAGAI ANTIMIKROBA) - Published Version
Download (905kB) | Preview

Abstract

Beberapa tahun terakhir, banyak penelitian telah dilakukan untuk mengembangkan edible film. Salahsatu bahan pembentuk edible film adalah polisakarida, dimana bahan tersebut dapat menjadi pembawa zat aditif, seperti antimikroba, antioksidan, pewarna, dan perasa. Secara khusus, penggunaan edible film yang mengandung antimikroba telah terbukti berguna untuk melindungi makanan terhadap jamur dan untuk mengurangi risiko pertumbuhan patogen. Antimikroba yang paling umum digunakan adalah kitosan, nisin, dan beberapa ekstrak fenol tumbuhan. Dalam penelitian ini antimikroba yang digunakan adalah ekstrak daun jambu biji (Psidium guajava L) yang diaplikasikan pada edible film dari pati tapioka dengan variasi konsentrasi (0%, 10%, 20%, 30% b/b pati). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi konsentrasi ekstrak daun jambu biji terhadap sifat hidrofibitas dan antimikrobial edible film dari pati tapioka. Penambahan ekstrak menurunkan ketahanan air edible film berturut-turut 65,79%; 62,79%; 61,70%, dan 13,33%. Ketahanan air edible film meningkat berturut-turut 10,35%; 13,33%; 25,00%; dan 31,59%. Hasil uji aktifitas antimikroba menunjukkan daerah hambat yang terus meningkat berturutturut 0,00; 0,15; 0,40; dan 1,10 mm. Pengamatan spektra FTIR tidak menunjukkan indikasi adanya gugus baru

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Edible film, Antimikroba, Hidrofibitas, FTIR, Daun jambu.
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Kimia, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 04 Jun 2020 11:47
Last Modified: 04 Jun 2020 11:47
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36567

Actions (login required)

View Item View Item