GAMBARAN FAKTOR LINGKUNGAN DAN KEBERADAAN VEKTOR DI SEKITAR PENDERITA FILARIASIS DI KABUPATEN DEMAK TAHUN 2016-2018
Tri Putri Nur Milati NIM , 6411415117 (2020) GAMBARAN FAKTOR LINGKUNGAN DAN KEBERADAAN VEKTOR DI SEKITAR PENDERITA FILARIASIS DI KABUPATEN DEMAK TAHUN 2016-2018. Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (GAMBARAN FAKTOR LINGKUNGAN DAN KEBERADAAN VEKTOR DI SEKITAR PENDERITA FILARIASIS DI KABUPATEN DEMAK TAHUN 2016-2018)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Kabupaten Demak merupakan daerah endemis filariasis di Jawa Tengah. Data tiga tahun terakhir sebanyak 23 kasus filariasis, yaitu 14 kasus (2016), 6 kasus (2017), dan 3 kasus (2018). Meskipun jumlah kasus setiap tahun mengalami penurunan, keberadaan penderita dapat menjadi sumber penularan dengan faktor lingkungan yang mendukung keberadaan vektor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran faktor lingkungan dan keberadaan vektor di sekitar penderita filariasis di Kabupaten Demak tahun 2016-2018. Jenis penelitian ini merupakan deskriptif kuantitatif. Sampel diambil menggunakan purposive sampling, berjumlah 13 orang yang merupakan penderita filariasis. Variabel penelitian ini yaitu kondisi iklim; jarak genangan air, sungai, selokan, sawah, semak-semak, kandang ternak, penderita ke penderita filariasis lainnya; dan keberadaan vektor. Hasil penelitian menunjukan Kabupaten Demak memiliki iklim tropis. Rata-rata jarak variabel penelitian terhadap rumah penderita yaitu genangan air (4,15 m); sungai (24,31 m); selokan (1,92 m); sawah (1,46 km); semak-semak (3,23 m); kandang ternak (7,92 m); dan penderita ke penderita lainnya (2,2 km). Hasil penangkapan nyamuk menunjukkan tidak ditemukan nyamuk yang mengandung mikrofilaria dalam tubuhnya. Culex quinquefasciatus merupakan spesies dengan dominasi tinggi dan berpotensi menjadi vektor filariasis. Keberadaan vektor dan faktor lingkungan yang mendukung dapat berpotensi pada penularan filariasis. Sehingga tindakan preventif dan pengelolaan lingkungan harus dilakukan untuk mencegah penularan filariasis.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Faktor Lingkungan, Keberadaan Vektor, Penderita Filariasis |
Subjects: | O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | indah tri pujiati |
Date Deposited: | 30 May 2020 14:47 |
Last Modified: | 30 May 2020 14:47 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36457 |
Actions (login required)
View Item |