TREN TAYANGAN BEAUTY VLOG DAN DAMPAKNYA TERHADAP KEHIDUPAN MAHASISWA UNNES


Nilamtika Sukmalindri , 3401415062 (2019) TREN TAYANGAN BEAUTY VLOG DAN DAMPAKNYA TERHADAP KEHIDUPAN MAHASISWA UNNES. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Universitas Negeri Semarang (UNNES) merupakan sebuah perguruan tinggi negeri di kota Semarang yang terletak di dataran tinggi dan jaraknya yang cukup jauh dengan pusat kota, namun demikian tidak menyulutkan minat para mahasiswa untuk mencari hiburan maupun menyegarkan pikiran atau bahkan hanya sekedar berjalan-jalan di pusat kota Semarang. Kemudian banyak dijumpai dari gaya penampilan mahasiswa Universitas Negeri Semarang di kampus yang tampil kekinian mengikuti apa yang sedang menjadi tren fashion saat ini dikalangan anak muda. Peneliti tertarik untuk melakukan penelitian di UNNES bertujuan untuk 1). Mengetahui alasan mengapa mahasiswa UNNES mengikuti tren beauty vlogger. 2). Mengetahui perilaku mahasiswa UNNES yang mengikuti tren beauty vlogger. 3). Mengetahui dampak tren beauty vlogger terhadap kehidupan sosial dan ekonomi mahasiswa UNNES. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan lokasi penelitian di lingkungan kampus Universitas Negeri Semarang. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik validitas data menggunakan triangulasi serta analisis data dilakukan dengan melakukan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa 1). Alasan mahasiswa mengikuti tren tayangan beauty vlogger ada empat yaitu hobi menonton vlog, senang berdandan atau make up, mencari informasi produk, waktu luang, mendapatkan penghasilan. 2). Perilaku mahasiswa dalam mengikuti tren beauty vlogger memunculkan dua perilaku yakni meniru tayangan beauty vlog dan berkreasi atau berinovasi. Dalam menganalisis perilaku ini menggunakan teori Participatory Cultures menurut Henry Jenkins dimana melihat bagaimana budaya partisipasi yang dimunculkan oleh para mahasiswa, sehingga tidak hanya menjadi konsumen pasif. 3). Dampak tren tayangan beauty vlogger terhadap kehidupan sosial dan ekonomi mahasiswa yakni mahasiswa menambah jaringan, bergabung kedalam komunitas, bertukar informasi dan ilmu tidak hanya pada lingkup mahasiswa tetapi juga antar profesi. Mahasiswa menjadi bergaya hidup tinggi dan konsumtif, tetapi juga mahasiswa menjadi berkreativitas, berinovasi, dan memproduksi karya sehingga menghasilkan pendapatan tambahan yang menambah uang saku mereka, seperti mengikuti jejak menjadi konten kreator, menjadi Make up artist, dan berjualan produk-produk kecantikan. Saran bagi mahasiswa UNNES diharapkan bersikap bijaksana dalam mengikuti tren yang ada seperti dalam membeli produk kecantikan agar tidak konsumtif. Serta agar akun sosial media seperti Instagram dan Youtube dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin, dan tidak ada tujuan yang merujuk pada kegiatan negatif.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Tren, Tayangan Vlog, Beauty Vlog, Mahasiswa S1 UNNES
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology
H Social Sciences > HM Sociology
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, S1
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 14 May 2020 17:06
Last Modified: 14 May 2020 17:06
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36302

Actions (login required)

View Item View Item