EVALUASI PERKERASAN PADA RUAS JALAN SINGAMERTA – PEJAWARAN KABUPATEN BANJARNEGARA MENGGUNAKAN UJI DYNAMIC CONE PENETROMETER UNTUK PERENCANAAN PERKERASAN LENTUR


Berahkly Violadea Ibrahim , 5113415037 (2020) EVALUASI PERKERASAN PADA RUAS JALAN SINGAMERTA – PEJAWARAN KABUPATEN BANJARNEGARA MENGGUNAKAN UJI DYNAMIC CONE PENETROMETER UNTUK PERENCANAAN PERKERASAN LENTUR. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of EVALUASI PERKERASAN PADA RUAS JALAN SINGAMERTA – PEJAWARAN KABUPATEN BANJARNEGARA MENGGUNAKAN UJI DYNAMIC CONE PENETROMETER UNTUK PERENCANAAN PERKERASAN LENTUR]
Preview
PDF (EVALUASI PERKERASAN PADA RUAS JALAN SINGAMERTA – PEJAWARAN KABUPATEN BANJARNEGARA MENGGUNAKAN UJI DYNAMIC CONE PENETROMETER UNTUK PERENCANAAN PERKERASAN LENTUR) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Ruas jalan Singamerta - Pejawaran Kabupaten Banjarnegara merupakan jalan lokal primer yang menghubungkan Kecamatan Banjarmangu dengan Kecamatan Madukoro yang memiliki jarak +28,446 km dan rata - rata lebar ruas jalan kurang dari 6 m, Jalan Singamerta – Pejawaran akan dijadikan sebagai Jalan Alternatif dari Jalan Provinsi yang sudah ada dan akan ditingkatkan menjadi Jalan Kolektor. Sepanjang ruas Jalan Singamerta – Pejawaran tidak memenuhi syarat lebar jalan untuk Kolektor. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengevaluasi perkerasan jalan Singamerta - Pejawaran dalam melayani arus kendaraan untuk masa sekarang maupun untuk masa yang akan datang, serta merencanakan peningkatan ruas jalan Singamerta – Pejawaran. Perkerasan existing jalan Singamerta - Pejawaran akan dievaluasi dan kemudian direncanakan ulang berdasarkan Metode Analisa Komponen Departemen PU 1987. Evaluasi dilakukan menggunakan data CBR DCP sebagai data pokok dan data CBR lapangan sebagai data penunjang. Evaluasi perkerasan eksisting jalan direncanakan berdasarkan peraturan MKJI 1997. Untuk penerangan jalan direncanakan berdasarkan peraturan Bina Marga No. 12/S/BNKT/1991. Jalan Singamerta - Pejawaran direncanakan memiliki lebar perkerasan 7 m. Lapisan perkerasan terdiri tadi Lapis permukaan berupa Laston dengan tebal 10 cm dengan rincian AC-WC 4 cm dan AC-BC 6 cm, lapis pondasi atas berupa batu pecah kelas A dengan tebal 10 cm dan lapis pondasi bawah berupa sirtu kelas a dengan tebal 20 cm. Dengan umur rencana 20 tahun dan pertumbuhan lalu lintas sebesar 5%, jalan Singamerta - Pejawaran memiliki LHR jam puncak sebesar 300,8 smp/jam. Pembangunan jalan Singamerta - Pejawaran membutuhkan biaya sebesar Rp. 24,546,771,260.00 sudah termasuk PPN 10% yang dihitung berdasarkan AHSP kabupaten Banjarnegara tahun 2019.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: evaluasi jalan Singamerta - Pejawaran; tebal lapisan perkerasan; CBR;DCP
Subjects: T Technology > TYA Teknik Sipil
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Sipil, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 12 May 2020 15:17
Last Modified: 12 May 2020 15:17
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36263

Actions (login required)

View Item View Item