Pembelajaran Seni Musik di SMA Negeri 2 Brebes tahun 2005-2006”


Yudi Ajie Setiawan, 2454000058 (2006) Pembelajaran Seni Musik di SMA Negeri 2 Brebes tahun 2005-2006”. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pembelajaran Seni Musik di SMA Negeri 2 Brebes tahun 2005-2006”]
Preview
PDF (Pembelajaran Seni Musik di SMA Negeri 2 Brebes tahun 2005-2006”) - Published Version
Download (67kB) | Preview

Abstract

Latar belakang masalah penelitian ini adalah SMA N 2 Brebes memiliki banyak prestasi dalam bidang musik, oleh karena itu peneliti ingin mengetahui pembelajaran seni musik di SMA N 2 Brebes. Masalah yang dikemukakan dalam penelitian ini adalah bagaimana proses pembelajaran seni musik di SMA Negeri 2 Brebes tahun 2005-2006. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses pembelajaran seni musik di SMA Negeri 2 Brebes tahun 2005-2006. Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat secara teoritis dan praktis. Manfaat teoritis sebagai bahan kajian tentang pembelajaran seni musik. Manfaat praktis sebagai informasi untuk dapat digunakan oleh lembaga pendidikan dalam menyampaikan materi seni musik. Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian adalah SMA Negeri 2 Brebes. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis deskriptif kualitatif. Kegiatan mereduksi dilakukan dengan menyeleksi data. Setelah menyeleksi data, perlu adanya penyederhanaan data. Kemudian diteruskan dengan mengabstrakan atau mengubah data ke dalam pernyataan-pernyataan untuk dipersiapkan sebagai bahan yang siap disajikan dalam pernyataan yang bersifat deskriptif. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa proses pembelajaran seni musik di SMA Negeri 2 Brebes dilakukan secara teori dan praktek. Sebelum materi praktek dimulai, guru menjelaskan irama, melodi dan akord. Dalam materi praktek yaitu membuat karya, langkah yang dilakukan guru adalah menyuruh siswa membuat irama,setelah itu ditambah menuliskan akord pada tiap birama, terakhir menambahkan melodi dibawah tiap irama dan ditambah syair jika berbentuk musik vokal. Dalam materi teori yaitu tangga nada berkres, langkah yang dilakukan guru dalam mengajarkan tangga nada berkres adalah setiap nada keempat pada tangga nada sebelumnya dinaikan setengah. Dengan melihat hasil penelitian ini, maka patut dikemukakan saran-saran yang disesuaikan dengan hasil penelitian. Saran utama ditujukan kepada guru pengampu mata pelajaran seni musik agar lebih menyeimbangkan antara pemahaman dan pengalaman bermusik siswa. Dan kepada kepala sekolah agar dapat melengkapi sarana pembelajaran musik yang masih kurang.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Subjects: M Music and Books on Music > M Music
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Musik)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 23 Aug 2011 01:29
Last Modified: 23 Aug 2011 01:29
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/3609

Actions (login required)

View Item View Item