PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, CITRA SEKOLAH, DAN EMOSIONAL TERHADAP KEPUASAN PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK TAMAN SISWA BANJARNEGARA


Ayuni Tri Haryanti , 7101415138 (2019) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, CITRA SEKOLAH, DAN EMOSIONAL TERHADAP KEPUASAN PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK TAMAN SISWA BANJARNEGARA. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, CITRA SEKOLAH, DAN EMOSIONAL TERHADAP KEPUASAN PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK TAMAN SISWA BANJARNEGARA]
Preview
PDF (PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, CITRA SEKOLAH, DAN EMOSIONAL TERHADAP KEPUASAN PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK TAMAN SISWA BANJARNEGARA) - Published Version
Download (964kB) | Preview

Abstract

Kepuasan pada era ini sangat diperhatikan oleh setiap bentuk organisasi termasuk di antaranya sekolah sebagai penyedia layanan pendidikan. Berdasarkan hasil angket pendahuluan diketahui bahwa kepuasan peserta didik kelas XI di SMK Taman Siswa Banjarnegara masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, citra sekolah, dan emosional terhadap kepuasan peserta didik kelas XI di SMK Taman Siswa Banjarnegara secara simultan dan parsial. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 237 peserta didik kelas XI di SMK Taman Siswa Banjarnegara. Pengambilan sampel menggunakan teknik probability sampling dengan cluster sampling. Digunakan rumus slovin untuk memperoleh jumlah sampel dan diperoleh sebanyak 149 responden. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif presentatif dan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis regresi linier berganda diperoleh persamaan Y= -1,819 + 0,179X1 + 0,538X2 + 0,595X3 + e. Uji simultan diperoleh Fhitung sebesar 96,435 dengan taraf signifikansi 0,000 < 0,05 sehingga H1 dinyatakan diterima. Uji parsial variabel kualitas pelayanan diperoleh thitung sebesar 3,106 dengan nilai signifikansi 0,002 < 0,05 sehingga H2 dinyatakan diterima. Variabel citra sekolah diperoleh thitung sebesar 5,986 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 sehingga H3 dinyatakan diterima. Variabel emosional diperoleh thitung sebesar 4,849 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 sehingga H4 dinyatakan diterima. Secara simultan (R2) kualitas pelayanan, citra sekolah, dan emosional berpengaruh terhadap kepuasan peserta didik sebesar 65,9% dan sisanya sebesar 34,1% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini. Simpulan dalam penelitian ini yaitu kualitas pelayanan, citra sekolah, dan emosional secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan peserta didik kelas XI di SMK Taman Siswa Banjarnegara. Begitu pula secara parsial masing-masing variabel bebas berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel terikat. Saran dari penelitian ini adalah terbukanya hubungan guru mata pelajaran dengan para murid, perbaikan pengelolaan kritik dan saran, serta membuat peraturan terkait jumlah maksimal tidak mengikuti pelajaran.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Citra Sekolah, Emosional, Kepuasan Peserta Didik
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 23 Apr 2020 13:38
Last Modified: 23 Apr 2020 13:38
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35948

Actions (login required)

View Item View Item