PENGARUH MINYAK JELANTAH PADA BRIKET SERBUK KAYU JATI DENGAN METODE CETAK PANAS TERHADAP KARAKTERISTIK BRIKET


Mohammad Iqbal Fahmi Rosyad , 5212412056 (2019) PENGARUH MINYAK JELANTAH PADA BRIKET SERBUK KAYU JATI DENGAN METODE CETAK PANAS TERHADAP KARAKTERISTIK BRIKET. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGARUH MINYAK JELANTAH PADA BRIKET SERBUK KAYU JATI DENGAN METODE CETAK PANAS TERHADAP KARAKTERISTIK BRIKET ]
Preview
PDF (PENGARUH MINYAK JELANTAH PADA BRIKET SERBUK KAYU JATI DENGAN METODE CETAK PANAS TERHADAP KARAKTERISTIK BRIKET ) - Published Version
Download (997kB) | Preview

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh minyak dengan diberi variasi tekanan kompaksi dengan metode cetak panas terhadap sifat kimia (kadar air, kadar abu, kadar zat terbang, dan kadar karbon), sifat fisik (nilai kalor dan densitas), sifat mekanik atau droptest dan laju pembakaran. Metode pembriketan yang digunakan metode cetak panas pada temperatur 120 oC dan variasi tekan 100, 200, dan 300 kg/cm2 dengan waktu penekanan selama satu menit. Bahan baku pembuatan briket, limbah serbuk kayu jati yang diayak dengan mesh 40 berasal dari industri mebel dan limbah minyak jelantah didapat dari pedagang kaki lima. Perbandingan campuran 85 : 15 dimana 8,5 gram serbuk jati : 1,5 gram minyak jelantah. Pengaruh penambahan 15% minyak jelantah dengan variasi tekanan kompaksi pada briket serbuk kayu jati dapat menurunkan kadar air, kadar abu, dan kadar zat terbang dan sebalikmya untuk kadar carbon, nilai kalor, densitas, dan droptest dapat meningkat serta pembakaran briket yang semakin lama dengan temperatur yang semakin tinggi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Briket, serbuk jati, minyak jelantah, kompaksi, sifat kimia, fisik, mekanik, dan laju pembakaran
Subjects: L Education > Special Education > Mechanical engineering and machinery education
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Mesin S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 01 Apr 2020 15:27
Last Modified: 01 Apr 2020 15:27
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35498

Actions (login required)

View Item View Item