HUBUNGAN PERCEIVED ORGANIZATIONAL SUPPORT DENGAN EMPLOYEE ENGAGEMENT KARYAWAN TIDAK TETAP PT KAI DAOP 4 SEMARANG


Devi Anita Sari, 1511415054 (2019) HUBUNGAN PERCEIVED ORGANIZATIONAL SUPPORT DENGAN EMPLOYEE ENGAGEMENT KARYAWAN TIDAK TETAP PT KAI DAOP 4 SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of HUBUNGAN PERCEIVED ORGANIZATIONAL SUPPORT DENGAN EMPLOYEE ENGAGEMENT KARYAWAN TIDAK TETAP PT KAI DAOP 4 SEMARANG]
Preview
PDF (HUBUNGAN PERCEIVED ORGANIZATIONAL SUPPORT DENGAN EMPLOYEE ENGAGEMENT KARYAWAN TIDAK TETAP PT KAI DAOP 4 SEMARANG) - Published Version
Download (723kB) | Preview

Abstract

Employee engagement terhadap perusahaan merupakan suatu derajat keterlibatan secara fisik, emosional, dan kognitif terhadap organisasi dan nilai organisasi yang ditujukan dengan adanya komitmen, dedikasi dan loyal kepada organisasi, atasan, pekerjaan dan rekan kerjaanya. Individu yang memiliki employee engagement akan lebih berkomitmen kepada perusahaan. Hasil studi awal menunjukkan bahwa karyawan tidak tetap PT KAI DAOP 4 Semarang memiliki employee engagement rendah. Salah satu variabel yang diduga melatar belakangi tinggi rendahnya employee engagement adalah penilaian individu terhadap dukungan organisasi. Disatu sisi karyawan menilai bahwa perusahaan tidak memberi dukungan seperti apa yang diharapkan karyawan, sementara perusahaan merasa bahwa karyawan hanya butuh pemenuhan gaji yang diterimanya atas kerjanya dan itu dianggap pemicu utama terjadinya keterikatan yang tinggi. Harapan karyawan disebut dengan perceived organizational support. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui ada tidaknya hubungan perceived organizational support dengan employee engagement pada karyawan tidak tetap. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelasional. Populasi penelitian ini adalah karyawan tidak tetap. Populasi dalam penelitian ini 49 karyawan dengan menggunakan teknik sampling total sampling. Pengumpulan data dilakukan menggunakan skala employee engagement yang berisi 24 aitem dengan koefisien reliabilitas α = 0,809, dan skala perceived organizational support yang berisi 25 aitem dengan koefisien reliabilitas α = 0,860. Hasil penghitungan dibantu dengan software pengolah data, didapati employee engagement dan perceived organizational support karyawan tidak tetap berada pada kategori sedang. Uji hipotesis dilakukan dengan formula korelasi Spearman menghasilkan nilai rho sebesar 0,941 dengan nilai signifikansi 0,000. Dengan demikian, hipotesis yang berbunyi ada hubungan perceived organizational support dan employee engagement pada karyawan tidak tetap diterima. Semakin tinggi perceived organizational support karyawan maka semakin tinggi employee engagement. Sebaliknya, semakin rendah perceived organizational support karyawan, employee engagement maka rendah pula.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Perceived Organizational Support, Employee Engagement
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 20 Feb 2020 17:08
Last Modified: 20 Feb 2020 17:08
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35041

Actions (login required)

View Item View Item