FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LOYALITAS PELANGGAN KERETA API INDONESIA


TUTUT ISTIKOMAH, 1511415004 (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LOYALITAS PELANGGAN KERETA API INDONESIA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LOYALITAS PELANGGAN KERETA API INDONESIA]
Preview
PDF (FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LOYALITAS PELANGGAN KERETA API INDONESIA) - Published Version
Download (760kB) | Preview

Abstract

Transportasi umum di Indonesia terdiri dari berbagai macam jenis, masyarakat seringkali menginginkan transportasi yang cepat, nyaman, efisien dan tidak terkena macet ketika bepergian. Salah satu transportasi yang menjadi pilihan untuk menghindari kemacetan adalah kereta api. Dalam hal ini PT KAI melakukan usaha agar pelanggan menjadi loyal, sehingga jasa kereta api dapat bertahan dalam persaingan bisnis. Dalam persaingan antar moda transportasi pihak PT KAI memiliki kesadaran untuk berinovasi dan selalu mencari faktor-faktor yang dapat membuat para pelanggan agar tetap loyal kepada PT KAI untuk menjaga loyalitas pelanggan dan menggunakan kereta api agar tetap dapat menjadi pilihan utama para pengguna transportasi dan tidak memilih moda transportasi lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi loyalitas pelanggan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian adalah pelanggan kereta api, sampel dalam penelitian ini sebanyak 304 responden pengguna kereta api. Metode pengumpulan data melalui google form dan penyebaran langsung ke stasiun. Metode pengambilan sampel menggunakan nonprobability sampling dan teknik pengumpulan data menggunakan skala psikologi yaitu faktor loyalitas pelanggan. Metode analisis data menggunakan analisis faktor untuk mengetahui faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi loyalitas pelanggan. Analisis faktor yang terdiri dari uji uji asumsi determinan of corelation matrix, uji asumsi KMO (Kaiser Meyer Olkin), Bartlett’s test of sphericity, Measures of Sampling Adequacy (MSA), Communalities, dan Total Variance Explained. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa faktor kualitas layanan, kepuasan pelanggan, dan kepercayaan melebur menjadi satu. Dari ketiga faktor tersebut faktor kualitas layanan merupakan faktor paling dominan berpengaruh terhadap faktor yang mempengaruhi loyalitas pelanggan kereta api.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Faktor-faktor Loyalitas Pelanggan
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 20 Feb 2020 16:19
Last Modified: 20 Feb 2020 16:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/35033

Actions (login required)

View Item View Item