MAF’U<L MUTHLAQ (ABSOLUTE OBJECT) DALAM KITAB SHAHIH AL-BUKHA<RI JUZ 2 (ANALISIS MORFOSINTAKSIS)
Saefi Puji Masruroh , 2303415008 (2019) MAF’U<L MUTHLAQ (ABSOLUTE OBJECT) DALAM KITAB SHAHIH AL-BUKHA<RI JUZ 2 (ANALISIS MORFOSINTAKSIS). Under Graduates thesis, UNNES.
Preview |
PDF (MAF’U<L MUTHLAQ (ABSOLUTE OBJECT) DALAM KITAB SHAHIH AL-BUKHA<RI JUZ 2 (ANALISIS MORFOSINTAKSIS))
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Maf’u>l muthlaq (Absolute Object) merupakan bagian dari sintaksis bahasa Arab yang mempunyai beberapa makna dan pengganti. Maf’u>l muthlaq adalah mas}dar yang di-nas}ab-kan untuk mengukuhkan makna ‘a>mil-nya, atau untuk menjelaskan nau’ (jenis) ‘a>mil-nya atau bilangannya. Terkadang hal inilah yang menyulitkan pembelajar bahasa Arab dalam memahami dan menentukan maf’ul muthlaq dalam suatu kalimat. Oleh karena itu diperlukan suatu analisis mengenai maf’ul muthlaq. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu: (1) Untuk mengetahui apa saja maf’u>l mut}laq (absolute object) yang terdapat dalam Kitab Shahih Al-Bukhari Juz 2 (2) Untuk mengetahui proses pembentukan maf’u>l mut}laq (absolute object) dalam Kitab Shahih Al-Bukhari Juz 2 dalam tinjauan morfologi (3) Untuk mengetahui. penanda gramatikal kasus akusatif maf’u>l mut}laq (absolute object) dalam Kitab Shahih Al-Bukhari Juz 2 (4) Untuk mengetahui jenis maf’u>l mut}laq (absolute object) yang terdapat dalam Kitab Shahih Al-Bukhari Juz 2. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan desain penelitian library research. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik dokumentasi, sedangkan proses pengambilan sampelnya dilakukan dengan menggunakan teknik purpose sampling. Instrumen yang digunakan berupa kartu data dan lembar rekapitulasi. Adapun analisis datanya dilakukan dengan menggunakan teknik agih. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasanya maf’ul muthlaq yang terdapat dalam Kitab Shahih Al-Bukhari Juz 2 secara keseluruhan berjumlah 95 data. Berdasarkan perubahan morfologi pembentukan maf’ul muthlaq, dari 95 data maf’ul muthlaq, terdapat 81 data maf’ul muthlaq yang pembentukannya berasal dari fi’il tsulatsi mujarrad, dan 14 data yang pembentukannya berasal dari fi’il tsulatsi mazid. Berdasarkan penanda gramatikal kasus akusatif maf’ul muthlaq, peneliti menemukan 78 data yang desinennya berupa fathah, dan 17 data yang desinennya berupa ya’. Berdasarkan jenis maf’ul muthlaq, peneliti menemukan 19 data maf’ul muthlaq yang bermakna taukid (menjelaskan makna penegas), 48 data maf’ul muthlaq yang bermakna kualitas, dan 28 data maf’ul muthlaq yang bermakna kuantitas.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Maf’ul Muthlaq (Absolute Object); Morfologi; Sintaksis |
Subjects: | P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Arab (S1) |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 27 Jan 2020 12:24 |
Last Modified: | 27 Jan 2020 12:24 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34776 |
Actions (login required)
View Item |