PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN E-LEARNING BERBASIS JOOMLA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MUATAN IPS PADA SISWA KELAS VC SD NEGERI PURWOYOSO 03 KOTA SEMARANG
Shinta Pamelia Maharani , 1401415383 (2019) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN E-LEARNING BERBASIS JOOMLA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MUATAN IPS PADA SISWA KELAS VC SD NEGERI PURWOYOSO 03 KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN E-LEARNING BERBASIS JOOMLA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MUATAN IPS PADA SISWA KELAS VC SD NEGERI PURWOYOSO 03 KOTA SEMARANG)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) adalah salah satu muatan yang harus ditempuh dalam jenjang sekolah dasar karena bertujuan untuk memberikan bekal kepada siswa agar dapat hidup bermasyarakat dengan baik. Berdasarkan kegiatan pra-penelitian di kelas VC SD Negeri Purwoyoso 03 Kota Semarang ditemukan hasil belajar yang rendah pada muatan IPS dengan rata-rata kelas 62,5. Hal ini karena siswa menganggap pembelajaran IPS sulit dan kurang optimalnya media pembelajaran yang digunakan guru, terlebih media pembelajaran yang berbasis IT. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan media pembelajaran e-learning berbasis joomla untuk meningkatkan hasil belajar muatan IPS pada siswa kelas VC SD Negeri Puurwoyoso 03 Kota Semarang. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE. Prosedur penelitian ini yaitu analyze, design, development, implementation, dan evaluation. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VC sebanyak 38 siswa. Pengumpulan data menggunakan instrumen tes, wawancara, angket, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis data awal, uji hipotesis, dan uji peningkatan rata-rata (uji n-gain). Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran e-learning berbasis joomla layak digunakan dengan presentase kelayakan isi materi 87% dan kelayakan penyajian media 81%. Media pembelajaran e-learning berbasis joomla terbukti efektif digunakan sebagai media pembelajaran muatan IPS kelas V SD dibuktikan dengan uji peningkatan rata-rata nilai pretest dan posttest siswa sebesar 0,59 dan uji perbedaan rata-rata sebesar 14,353. Simpulan dari penelitian ini adalah media pembelajaran e-learning berbasis joomla berpengaruh terhadap hasil belajar muatan IPS Kelas VC dan efektif digunakan sebagai media pembelajaran muatan IPS kelas V materi kegiatan ekonomi.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | e-learning, joomla, hasil belajar muatan IPS |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Depositing User: | Retma IF UPT Perpus |
Date Deposited: | 23 Jan 2020 19:06 |
Last Modified: | 23 Jan 2020 19:06 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34743 |
Actions (login required)
View Item |