PENGARUH KEBIASAAN BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN SE-GUGUS SULTAN AGUNG KECAMATAN PANGKAH KABUPATEN TEGAL


Abdul Aziz , 1401415322 (2019) PENGARUH KEBIASAAN BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN SE-GUGUS SULTAN AGUNG KECAMATAN PANGKAH KABUPATEN TEGAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH KEBIASAAN BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN SE-GUGUS SULTAN AGUNG KECAMATAN PANGKAH KABUPATEN TEGAL]
Preview
PDF (PENGARUH KEBIASAAN BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN SE-GUGUS SULTAN AGUNG KECAMATAN PANGKAH KABUPATEN TEGAL) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Kebiasaan belajar merupakan hal yang harus diperhatikan oleh siswa. Sedangkan orang tua hendaknya perhatian terhadap proses pendidikan anak, dengan adanya perhatian dari orang tua akan berdampak baik bagi perkembangan pendidikan anak, salah satunya kebiasaan belajar anak menjadi optimal. Hasil belajar dipengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya kebiasaan belajar dan perhatian orang tua. Berdasarkan latar belakang tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kebiasaan belajar dan perhatian orang tua terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SDN Se-Gugus Sultan Agung Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode ex post facto. Dengan jumlah populasi sebanyak 219 siswa yang diambil dari seluruh siswa kelas V SDN se-Gugus Sultan Agung Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal. Teknik pengambilan sampel menggunakan probability sampling dengan jenis simple random sampling dan menggunakan rumus Slovin, sehingga diperoleh hasil sampel penelitian sebanyak 148 siswa. Teknik pengumpulan data variabel kebiasaan belajar dan perhatian orang tua berupa angket yang telah memenuhi syarat uji validitas dan reliabilitas digunakan untuk pengambilan data penelitian. Kemudian dilakukan uji prasyarat yaitu uji normalitas, liniearitas, multikolinieritas, heteroskedastisitas. Hasil uji prasyarat memenuhi kriteria sehingga dilanjutkan uji hipotesis dengan menggunakan analisis korelasi sederhana, analisis regresi sederhana, analisis korelasi berganda, analisis regresi berganda (R), koefisien determinasi (R2), dan uji koefisien regresi secara bersama-sama (uji F). Penghitungan uji prasyarat dan uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan SPSS versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) ada pengaruh yang signifikan kebiasaan belajar terhadap hasil belajar IPS yang ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel (5,048 > 1,976) dengan pengaruh sebesar 14,9%; (2) ada pengaruh yang signifikan perhatian orang tua terhadap hasil belajar IPS yang ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel (8,433 > 1,976) dengan pengaruh sebesar 32,8%; (3) ada pengaruh yang signifikan kebiasaan belajar dan perhatian orang tua secara bersama-sama terhadap hasil belajar IPS yang ditunjukkan dengan nilai Fhitung > Ftabel (35,606 > 3,058) dengan pengaruh sebesar 32,9%. Disimpulkan bahwa kebiasaan belajar dan perhatian orang tua berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar IPS siswa Kelas V SDN se-Gugus Sultan Agung Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal. Saran untuk guru yaitu hendaknya memerhatikan dan mengarahkan kebiasaan belajar siswa, serta mengkomunikasikan kepada orang tua agar memerhatikan proses pendidikan anaknya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, kabiasaan belajar, perhatian orang tua.
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 23 Jan 2020 13:48
Last Modified: 23 Jan 2020 13:48
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34702

Actions (login required)

View Item View Item