PENGARUH BAKAT DAN MINAT TERHADAP HASIL BELAJAR MENGGAMBAR PADA SISWA KELAS V SD SE-DABIN V KECAMATAN TEGAL TIMUR KOTA TEGAL


Siti Mariyatul Kiftiyah , 1401415240 (2019) PENGARUH BAKAT DAN MINAT TERHADAP HASIL BELAJAR MENGGAMBAR PADA SISWA KELAS V SD SE-DABIN V KECAMATAN TEGAL TIMUR KOTA TEGAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH BAKAT DAN MINAT TERHADAP HASIL BELAJAR MENGGAMBAR PADA SISWA KELAS V SD SE-DABIN V KECAMATAN TEGAL TIMUR KOTA TEGAL]
Preview
PDF (PENGARUH BAKAT DAN MINAT TERHADAP HASIL BELAJAR MENGGAMBAR PADA SISWA KELAS V SD SE-DABIN V KECAMATAN TEGAL TIMUR KOTA TEGAL) - Published Version
Download (990kB) | Preview

Abstract

Hasil belajar menggambar adalah perubahan tingkah laku berupa kemampuan menggambar siswa yang diperoleh setelah mendapatkan pengalaman dalam belajar. Hasil belajar yang diperoleh siswa dalam menggambar selain dipengaruhi oleh bakat juga dipengaruhi oleh adanya minat. Bakat merupakan potensi atau kemampuan yang dimiliki seseorang sejak lahir tetapi harus dikembangkan dan dilatih. Minat merupakan rasa suka atau ketertarikan seseorang terhadap suatu bidang atau aktivitas tertentu yang muncul karena adanya kebiasaan dan pengalaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bakat dan minat siswa terhadap hasil belajar menggambar siswa. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif dengan jenis pendekatan expost facto. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas V SD se- Dabin V Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal yang berjumlah 167 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik Proportionate Random Sampling. Penentuan jumlah sampel menggunakan rumus Slovin dengan taraf kesalahan 5%, sehingga diperoleh sampel sebanyak 118 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi wawancara, observasi, dokumentasi, dan angket. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu pedoman wawancara tidak terstruktur dan angket atau kuesioner. Uji prasyarat yang digunakan, yaitu uji normalitas, linieritas, multikolinieritas, dan heteroskedastisitas. Uji analisis akhir yang digunakan yaitu analisis regresi sederhana, korelasi sederhana, regresi berganda, korelasi berganda, koefisien determinasi, dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh bakat siswa terhadap hasil belajar menggambar dengan kontribusi pengaruh sebesar 9%. Terdapat pengaruh minat siswa terhadap hasil belajar menggambar dengan kontribusi sebesar 8,3%. Terdapat pengaruh antara bakat dan minat siswa secara bersamasama terhadap hasil belajar menggambar sebesar 11,1%. Hal ini dibuktikan dengan nilai Fhitung yang lebih besar dari Ftabel yaitu 7,214 > 3,074 dan nilai kontribusi pengaruh sebesar 11%. Jika nilai bakat siswa dan minat siswa meningkat, maka hasil belajar meningkat juga akan meningkat. Guru dan pihak sekolah disarankan untuk meningkatkan hasil belajar menggambar siswa dengan memerhatikan bakat yang dimiliki siswa, sehingga minat siswa dapat tumbuh melalui pembiasaan yang dilakukan dalam pembelajaran menggambar.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: bakat, hasil belajar menggambar, minat.
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 22 Jan 2020 15:00
Last Modified: 22 Jan 2020 15:00
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34653

Actions (login required)

View Item View Item