PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS V SD NEGERI SEKBIN III KECAMATAN BREBES KABUPATEN BREBES


Dinda Ayu Utami , 1401415065 (2019) PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS V SD NEGERI SEKBIN III KECAMATAN BREBES KABUPATEN BREBES. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS V SD NEGERI SEKBIN III KECAMATAN BREBES KABUPATEN BREBES]
Preview
PDF (PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS V SD NEGERI SEKBIN III KECAMATAN BREBES KABUPATEN BREBES) - Published Version
Download (719kB) | Preview

Abstract

Keberhasilan dalam proses pembelajaran dipengaruhi oleh beberapa faktor baik dari luar maupun dari dalam. Faktor-faktor tersebut dipenuhi dengan optimal guna pencapaian kompetensi peserta didik dalam mengikuti pembelajaran. Penelitian ini terfokus pada pengaruh kecerdasan emosional dan fasilitas belajar siswa di kelas V. Berdasarkan latar belakang tersebut, tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pada pengaruh kecerdasan emosional dan fasilitas belajar siswa kelas V SD Negeri Sekbin III Kecamatan Brebes Brebes Kabupaten Brebes. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode ex post facto. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri Sekbin III Kecamatan Brebes Kabupaten Brebes sebanyak 176 siswa dengan jumlah sampel 126 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan probability sampling dengan jenis simple random sampling. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis korelasi sederhana, analisis regresi sederhana, analisis korelasi berganda, analisis regresi berganda (R), uji koefesien regresi secara bersama-sama (Uji F) dan koefesien determinan (R2). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ada pengaruh yang signifikan kecerdasan emosional terhadap hasil belajar PPKn yang ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel (2,428 > 1,979) dengan pengaruh sebesar 45%; (2) ada pengaruh yang signifikan fasilitas belajar terhadap hasil belajar PPKn yang ditujukkan dengan nilai thitung > ttabel (3,010 >1,979) dengan pengaruh sebesar 6,8%; (3) ada pengaruh yang signifikan kecerdasan emosional dan fasilitas belajar terhadap hasil belajar bahasa PPKn yang ditujukkan dengan nilai Fhitung > Ftabel (5,366 > 1,979) dengan pengaruh sebesar 8%. Jika kecerdasan emosional dan fasilitas belajar meningkat maka hasil belajar PPKn siswa akan meningkat. Guru dan pihak sekolah dapat meningkatkan hasil belajar PPKn melalui kecerdasan emosional dan fasilitas belajar.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kecerdasan; Emosional; Fasilitas; Belajar; Hasil Belajar
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF UPT Perpus
Date Deposited: 13 Jan 2020 20:04
Last Modified: 13 Jan 2020 20:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/34522

Actions (login required)

View Item View Item